Pengembangan Perangkat Pembelajaran Metode Pictorial Riddle untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa Kelas IV Sekolah Dasar Materi Perambatan Bunyi

HIDAYATUL AGUSTIN, DWIYANA and Hobri, and Imam Farisi, (2020) Pengembangan Perangkat Pembelajaran Metode Pictorial Riddle untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa Kelas IV Sekolah Dasar Materi Perambatan Bunyi. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
44422.pdf

Download (28MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan perangkat pembelajaran metode pictorial riddle untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif siswa kelas IV sekolah dasar pada materi perambatan bunyi. Hal ini disebabkan perangkat pembelajaran yang ada masih belum mampu memotivasi siswa untuk meningkatkan keternmpilan berpikir kreatif. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (R&D) dengan model 4D (Define, Design, Develop, dan Disseminate). Jenis penelitian ini menggunakan penelitian campuran yang merupakan kombinasi dari metode kuantitatif dan kualitatif Responden penelitian terdiri dari dua kelas, yaitu kelas kontrol 22 siswa dan kelas eksperimen 20 siswa. Instrumen penelitian ini adalah wawancara, tes, observasi, dan dokwnentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan yang signifikan antara kemampuan berpikir kreatif' siswa menggunakan perangkat pembelqjaran metode pictorial riddle dengan menggunakan model konvensional pada siswa kelas IV materi perambatan bunyi dengan nilai sig.(2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05. Pengembangan perangkat pembelajaran metode pictorial riddle efektif meningkatkan kemampuan berpikir kreatif siswa kelas N sekolah dasar materi perambatan bunyi dengan nilai gain mencapai 0,71 dengan klasifikasi tinggi dan kategori efektif.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 44422.pdf
Uncontrolled Keywords: learning device, pictorial riddle method, creative thinking ability, sound propagation. perangkat pembelajaran, metode pictorial riddle, kemampuan berpikir kreatif, perambatan bunyi
Subjects: 300 Social Science > 350-359 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran) > 351 Public Administration (Administrasi Negara)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Pendidikan Dasar
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 17 Oct 2022 03:45
Last Modified: 17 Nov 2022 06:09
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/10067

Actions (login required)

View Item View Item