Pengaruh Komitmen, Kompensasi dan Kepuasan Kerja Terhadap Turnover Intention Karyawan Universitas Terbuka

Susanty, Etty and Helmiatin, (2021) Pengaruh Komitmen, Kompensasi dan Kepuasan Kerja Terhadap Turnover Intention Karyawan Universitas Terbuka. Project Report. Universitas Terbuka, Tangerang selatan.

[img]
Preview
Text
G0013-23.pdf

Download (564kB) | Preview

Abstract

Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan aset paling penting dalam sebuah perusahaan, tanpa SDM tujuan perusahaan tidak akan tercapai. Salah satu upaya untuk mencapai target dan tujuan perusahaan dengan meminimalisasi tingkat perputaran karyawan (employee’s turnover) dengan memperhatikan segala faktor-faktor yang menyebabkan keinginan karyawan untuk berpindah (turnover intention). Di dalam perusahaan, turnover sering kali terjadi dan merupakan sesuatu yang tidak dikehendaki oleh perusahaan. Turnover merugikan perusahaan dari segi biaya dan sumber daya khususnya sumber daya manusia yang berkurang. Sumber daya manusia yang berkurang ini harus segera diganti dengan yang baru. Perusahaan harus mengeluarkan biaya lagi mulai dari perekrutan sampai karyawan siap kerja. Turnover perlu dikendalikan dengan cara evaluasi terhadap kebijakan yang telah dilakukan oleh perusahaan dalam hal ini bisa dilihat dari komitmen mereka mengapa mau bekerja di perusahaan, kompensasi yang diberikan perusahaan selama ini serta kepuasan kerja yang dirasakan karyawan selama ini. Berdasarkan latar belakang tersebut dalam penelitian ini yang menjadi sampel penelitian ini adalah karyawan BLU/TKT di lingkungan Univertas Terbuka (UT). Ada enam hipotesa yang diujikan dalam penelitian ini yakni (H1) kepuasan kerja berpengaruh sigbifikan terhadap komitmen, (H2) kepuasan kerja berpengaruh signifikan terhadap turnover, (H3) komitmen berpengaruh signifikan terhadap turnover, (H4) kompensasi berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja, (H5) kompensasi berpengaruh signifikan terhadap komitmen, (H6) kompensasi berpengaruh signifikan terhadap turnover. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan metode SEM PLS. Hasil pengujian hipotesa dari enam hipotesa ada lima hipotesa yang diterima dan satu hipotesa yang ditolak. Hipotesa enam menunjukkan hubungan antara kompensasi dan turnover adalah hubungan yang negatif, namun demikian hubungan ini sangat lemah, dimana koefisien parameter menunjukkan sebesar -0,085. Hasil ini menunjukkan bahwa meskipun kompensasi karyawan meningkat masih terdapat kemungkinan keinginan untuk mengundurkan diri meskipun peluangnya sangat kecil.

Item Type: Monograph (Project Report)
Additional Information (ID): G0013-23.pdf
Uncontrolled Keywords: turnover intension, komitmen, kompensasi, kepuasan, SEM, PLS
Subjects: 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.3125 Performance Analysis, Performance Rating/Evaluation (Evaluasi Kinerja)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.31422 Job Satisfaction (Kepuasan Kerja)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 659.3125 Performance Analysis (Analisis Kinerja, Evaluasi Kinerja)
Divisions: Thesis,Disertasi & Penelitian > Penelitian
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 06 Apr 2023 03:31
Last Modified: 06 Apr 2023 03:31
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/10277

Actions (login required)

View Item View Item