Noprian, S. Karwadi (2012) Pengaruh Kompensasi dan Pemberdayaan terhadap Kinerja Pegawai pada Inspektorat Provinsi Kepulauan Riau. Masters thesis, Universitas Terbuka.
|
Text
1340938.pdf Download (8MB) | Preview |
Abstract
Salah satu faktor yang menentukan keberhasilan suatu daerah adalah kinerja pelayanan birokrasi pemerintahan daerah. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa pengaruh kompensasi dan pemberdayaan terhadap kinerja pegawai baik secara parsial maupun simultan (bersama-sama). Penelitian ini menggunakan metode eksplanatif dengan pendekatan kuantitatif, yakni menjelaskan dan menganalisis seberapa besar pengaruh kompensasi dan pemberdayaan terhadap kinerja pegawai pada Inspektorat Provinsi Kepulauan Riau. Subyek penelitian adalah pegawai negeri sipil di lingkungan Inspektorat Provinsi Kepulauan Riau dengan jumlah subyek penelitian sejumlah 37 (tiga puluh tujuh) orang. Analisa yang digunakan meliputi uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinieritas, uji model dan analisis regresi linier. Untuk mendukung analisa kuantitatif peneliti menggunakan wawancara dengan Inpektur Pembantu (Eselon III) sebanyak 1 orang dan Kepala Sub Bagian (Eselon IV) sebanyak 1 orang dan staf Inspektorat Provinsi Kepulauan Riau sebanyak 1 orang sebagai key informance. Hasil pengujian secara parsial membuktikan kompensasi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai secara statistik dengan hasil penghitungan nilai t-hitung sebesar 5,067 dan taraf signifikan sebesar 0,000 dan pemberdayaan memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap kinerja pegawai secara statistik dengan hasil penghitungan nilai t-hitung sebesar 0,380 dan taraf signifikan 0,890. Sedangkan kalau secara simultan (bersama-sama), kompensasi dan pemberdayaan memiliki pengaruh positif dan signifikan secara statistik dengan hasil penghitungan nilai f-hitung sebesar 53,454 dan taraf signifikan sebesar 0,000. Adapun saran yang akan diberikan kepada Inspektorat Provinsi Kepulauan riau keterkaitan dengan hasil penelitian adalah sebagai berikut: Mengalokasikan dan menyediakan anggaran yang diperuntukan untuk tunjangan pegawai yang layak sesuai beban kerja dan pengadaan sarana dan prasarana (fasilitas) kantor yang memadai sesuai dengan kebutuhan kerja. Memberikan pekerjaan yang jelas sesuai dengan wewenang dan aturan yang telah ditetapkan dan melakukan evaluasi secara berkala atas hasil pekerjaan pegawai melalui rapat staf secara rutin. Memberikan motivasi kepada bawahannya seperti memberikan pujian, kompensasi, selalu melibatkan bawahannya dalam pekerjaan dan pengambilan keputusan, menjalinkan komunikasi dan koordinasi yang efektif dan baik. Memberikan reward bagi pegawai berprestasi dan punishment bagi pegawai yang melanggar secara tegas dan jelas.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information (ID): | 1340938.pdf |
Uncontrolled Keywords: | compensation, empowerment, employee performance,kompensasi, pemberdayaan, kinerja pegawai |
Subjects: | 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 659.3125 Performance Analysis (Analisis Kinerja, Evaluasi Kinerja) |
Divisions: | Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Ilmu Administrasi Publik |
Depositing User: | admin upload repo |
Date Deposited: | 09 Aug 2016 03:15 |
Last Modified: | 09 Aug 2016 03:15 |
URI: | http://repository.ut.ac.id/id/eprint/1184 |
Actions (login required)
View Item |