Pengaruh Faktor Psikologis Konsumen Terhadap Keputusan Pembelian Mobil Studi Kasus Pembelian Mobil Toyota Avanza Di PT. Auto Nusa Abadi Kupang

Djae, Zubaidah (2013) Pengaruh Faktor Psikologis Konsumen Terhadap Keputusan Pembelian Mobil Studi Kasus Pembelian Mobil Toyota Avanza Di PT. Auto Nusa Abadi Kupang. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
41300.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh faktor-faktor psikologis yang terdiri dari motivasi persepsi, pembelajaran dan kepribadian terhadap keputusan pembelian mobil Toyota Avansa Penelitian ini dilaksanakan di PT Auto Nusa Abadi Kupang dengan sampel pemilik kendaraan Toyota Avanza yang berjumlah 55 orang dari 122 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner dengan menggunakan teknik Semantic Differential Scale sedangkan alat analisis yang digunakan adalah Regresi Linear Berganda. Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah mengenai adanya pengaruh yang signifikan secara parsial maupun simultan dari faktor psikologis yang terdiri dari motivasi, persepsi pembelajaran dan kepribadian terhadap keputusan pembelian mobil. Adapun temuan dalam penelitian ini secara partial (Uji-t),variabel motivasi dan kepribadian berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian sedangkan variabel persepsi dan pembelajaran tidak berpengaruh secara signifikan, sedangkan hasil Uji secara simultan (Uji F) menunjukan bahwa variabel motivasi, persepsi pembelajaran dan kepribadian secara bersama-sama berpengaruh siknifikan terhadap keputusan pembelian. Hasil uji Koefisien Determinasi (R2) sebesar 0.491, hal ini berarti bahwa Keputusan pembelian (Y) bisa dijelaskan oleh variasi dari keempat variabel bebas sebesar 49%, sedangkan sisanya yaitu sebesar 51% dijelaskan oleh sebab-sebab yang lain diluar model.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 41300.pdf
Uncontrolled Keywords: motivation, perception, learning, personality and decision purchase, motivasi, persepsi, pembelajaran, kepribadian dan keputusan pembelian
Subjects: 100 Philosophy and Psychology > 150-159 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) > 153.8 Will, Volition (Kemauan)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Manajemen
Depositing User: admin upload repo
Date Deposited: 09 Aug 2016 04:14
Last Modified: 09 Aug 2016 04:14
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/1200

Actions (login required)

View Item View Item