Pengaruh Fungsi Kepemimpinan Terhadap Kinerja Pegawai (Studi kasus pada Dinas Pertanian dan Kehutanan Kota Baubau)

Sarjana, I Wayan (2011) Pengaruh Fungsi Kepemimpinan Terhadap Kinerja Pegawai (Studi kasus pada Dinas Pertanian dan Kehutanan Kota Baubau). Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
40602.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui apakah ada pengaruh yang signifikan dari fungsi kepemimpinan terhadap kinerja pegawai pada Dinas Pertanian dan Kehutanan Kota Baubau, pegawai sebagai sumber daya manusia adalah merupakan faktor utama dalam menjalankan organisasi. Sumber daya manusia yang ada pada organisasi tidak akan berarti banyak apabila tidak ditunjang dengan kepemimpinan yang baik. Karena kepemimpinan dengan berbagai fungsinya merupakan hal yang penting dalam menggerakkan bawahan/pegawai untuk memaksimalkan kinerjanya dalam rangka pencapaian tujuan organisasi. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang dilakukan dengan menggunakan kuesioner yang disebar langsung kepada para responden dan dilakukan wawancara yang seluruhnya adalah merupakan pegawai pada Dinas Pertanian dan Kehutanan Kota Baubau untuk menjawab permasalahan bahwa Fungsi kepemimpinan mempengaruhi kinerja pegawai pada Dinas Pertanian dan Kehutanan Kota Baubau. Subyek penelitian ini adalah seluruh staf/pegawai Dinas Pertanian dan Kehutanan Kota Baubau. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan cara penarikan sampel jenuh (total sampling), dan alat analisa yang dipakai dalam penelitian ini adalah "Regresi Linier Sederhana". Hasil analisis menunjukkan bahwa: "Fungsi kepemimpinan sangat mempengaruhi kinerja Pegawai", dengan signifikasi sebesar 85 %. Hasil wawancara yang dilakukan juga menunjukkan bahwa fungsi kepemimpinan memberikan pengaruh terhadap peningkatan kinerja apabila diterapkan secara efektif oleh pimpinan pada Dinas Pertanian dan Kehutanan Kota Baubau. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa fungsi kepemimpinan sangat mempengaruhi kinerja pegawai pada Dinas Pertanian dan Kehutanan Kota Baubau. Semakin efektif penerapan fungsi kepemimpinan maka kinerja pegawai akan semakin meningkat.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 40602.pdf
Uncontrolled Keywords: functions of leadership, performance, fungsi-fungsi kepemimpinan, kinerja
Subjects: 300 Social Science > 300-309 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 303.34 Leadership (Kepemimpinan)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 659.3125 Performance Analysis (Analisis Kinerja, Evaluasi Kinerja)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: admin upload repo
Date Deposited: 09 Aug 2016 04:15
Last Modified: 09 Aug 2016 04:15
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/1203

Actions (login required)

View Item View Item