Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Produktivitas Kerja Karyawan PT Triagung Jaya Abadi

Hardiman, Ichsan Hendrayana (2013) Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Produktivitas Kerja Karyawan PT Triagung Jaya Abadi. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
41488.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh disiplin kerja, kepemimpinan, motivasi, lingkungan kerja secara positif dan singnifikan bersama-sama dapat berpengaruh terhadap produktivitas kerja karyawan. Penelitian ini dilakukan dengan dua cara, yang menggunakan desain deskriptif dan desain explanatory, dilakukan untuk menjawab empat hipotesis utama, yaitu: (1) Diduga terdapat pengaruh positif dan signifikan disiplin kerja terhadap produktivitas kerja karyawan; (2) Diduga terdapat pengaruh positif dan signifikan kepemimpinan terhadap produktivitas keIja karyawan; (3) Diduga terdapat pengaruh positif dan singnifikan motivasi kerja terhadap produktivitas kerja karyawan; (4) Diduga terdapat pengaruh positif dan signifikan lingkungan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan. Subyek penelitian adalah karyawan PT Triagung Jaya Abadi sebanyak 54 orang karyawan. Metoda pengambilan sampel adalah metoda sensus artinya melibatkan seluruh populasi sehingga sampel sarna dengan populasi berjumlah 54 orang karyawan. Metoda yang digunakan untuk menggali data-data yang dibutuhkan dalam penelitian ini dengan cara membagi-bagikan kuesioner berisi pertanyaan kepada responden untuk mendapatkan tanggapan langsung yang berkaitan dengan objek penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel produktivitas kerja, secara parsial variabel kepernimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel produktivitas kerja, secara parsial variabel motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel produktivitas kerja, secara parsial variabel lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabe1 produktivitas kerja. Sebagai kesimpulan kebijakan yang dilakukan oleh manajemen PT Triagung Jaya Abadi adalah menciptakan hubungan yang harmonis antara pimpinan dan bawahan, menghindari terjadinya konfik, serta menciptakan lingkungan kerja kondusif, disiplin kerja lebih baik dan motivasi kerja lebih besar akan memberikan produktivitas kerja yang baik. Dengan demikian diharapkan produktivitas kerja karyawan bisa lebih optimal dalam menjalankan tugas yang diberikan kepadanya.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 41488.pdf
Uncontrolled Keywords: work discipline, leadership, motivation, work environment, work productivity, disiplin kerja, kepemimpinan, motivasi, lingkungan kerja, produktivitas kerja
Subjects: 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 659.3125 Performance Analysis (Analisis Kinerja, Evaluasi Kinerja)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Manajemen
Depositing User: admin upload repo
Date Deposited: 09 Aug 2016 04:22
Last Modified: 09 Aug 2016 04:22
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/1206

Actions (login required)

View Item View Item