Kadri, Saleh (2011) Persepsi Pegawai Negeri Sipil (PNS) Terhadap Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 12 Tahun 2002 di Lingkungan Kabupaten Aceh Singkil. Masters thesis, Universitas Terbuka.
|
Text
11_40589.pdf Download (6MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini meneliti tentang Persepsi Pegawai Negeri Sipil Terhadap Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2002 di Lingkungan kabupaten Aceh Singkil. Tujuan penelitian untuk mengetahui dan menganalisis persepsi PNS di Kabupaten Aceh Singkil terhadap PP Nomor 12 Tahun 2002 tentang Kenaikan Pangkat PNS. Populasi dalam penelitian ini meliputi seluruh PNS yang bekerja di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Singkil yang berjumlah 2447 orang. Penentuan sample 96 PNS dalam penelitian ini menggunakan teknik Proportional Stratified Random Sampling. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalab data primer, yang dihimpun dengan kuesioner kepada sampel. Dari 96 kuesioner yang disebarkan semuanya berhasil dihimpun kembali dan terjawab dengan lengkap. Metode analisis meliputi analisis Koefesiensi korelasi, analisis regresi linier sederhana, uji signifikansi. Persepsi PNS di Jajaran Pemerintahan Kabupaten Aceh Singkil memiliki hubungan yang sangat kuat dengan kenaikan pangkat. Hal ini terlihat dari nilai koefisien korelasi sebesar 0.989. Persepsi PNS di Jajaran Pemerintahan Kabupaten Aceh Singkil memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kenaikan pangkat, Hal ini terlihat dari nilai thitung 64.806> t ttabel df78 pada α 5% 1.665.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information (ID): | 11_40589.pdf |
Uncontrolled Keywords: | the civil servant perception toward the government regulation number 12 in 2002 and the advancement in rank of the civil servant, persepsi pns terhadap peraturan pemerintah no 12 tahun 2002 tentang kenaikan pangkat |
Subjects: | 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.31 Elements of Personnel Management (Bagian-bagian Manajemen Sumber Daya Manusia) |
Divisions: | Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Ilmu Administrasi Publik |
Depositing User: | admin upload repo |
Date Deposited: | 09 Aug 2016 07:28 |
Last Modified: | 24 Oct 2018 11:27 |
URI: | http://repository.ut.ac.id/id/eprint/1232 |
Actions (login required)
View Item |