Hondo, Siprillnus Muda (2013) Pengaruh Kompetensi Terhadap Kinerja Guru Di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumba Barat Daya (Implementasi Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 74 Tahun 2008 Tentang Guru). Masters thesis, Universitas Terbuka.
|
Text
41566.pdf Download (17MB) | Preview |
Abstract
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 74 Tahun 2008 secara eksplisit mengatur tentang kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial dan kompetensi profesional serta implementasinya di lapangan. Realitas menunjukkan bahwa penguasaan guru tentang kompetensi belum signifikan dipraktekkan di sekolah. Untuk mengetahui pengaruhnya terhadap kinerja guru, maka penulis melakukan penelitian. Judulnya: Pengaruh Kompetensi Terhadap Kinerja Guru Di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumba Barat Daya (Implementasi Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 74 Tahun 2008 Tentang Guru) Kompetensi sebagai perpaduan pengetahuan, sikap, dan keterampilan yang diperlukan seseorang untuk suatu tugas tertentu. Dengan itu diidentifikasi kinerja guru dalam melaksanakan tugasnya. Ukuran kinerjanya dilihat dari kualitas hasil kerja, ketepatan waktu, Prakarsa dan kemampuan membina kerja sarna. Untuk melihat pengaruh kompetensi terhadap kinerja guru, penulis melakukan penelitian lrepada 53 orang guru agama, sebagai sensus pendataan penelitian, dengan teknik kuantitatif Sesuai hasil penelitian, menjelaskan bahwa ada pengaruh keempat kompetensi terhadap kinerja guru. Pengaruh kompetensi pedagogik sebesar 0,384, kompetensi kepribadian sebesar 0.320, Kompetensi sosial sebesar 0.186 dan kompetensi profesional sebesar 0.505 yang sesuai dengan ni/a; masing-masing berpengaruh terhadap kinerja guru. Dari empat kompetensi, kompetensi profesional mempunyai pengaruh lebih kuat terhadap kinerja guru, jika dibandingkan dengan tiga kompetensi lain yang memiliki tingkat hubungan sedang. Berdasarkan tabel ANOVA, nilai semua kompetensi sebesar 5.239. Sesuai analisis coejisien adalah F tabel sebesar 2.580. Dengan demikan nilai yang diperoleh dari empat kompetensi lebih besar dari F label yaitu 5.239>2.580. Karena itu, keempat kompetensi berpengaruh secara simultan terhadap kinerja guru pada kantor kementerian agama kabupaten Sumba Rarat Daya.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information (ID): | 41566.pdf |
Uncontrolled Keywords: | pedagogical competence, persoallality competence, social competence, professional competence and teacher's performance, kompetensi pedagogik, kepribadian, sosial, profesional dan kinerja guru |
Subjects: | 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 659.3125 Performance Analysis (Analisis Kinerja, Evaluasi Kinerja) |
Divisions: | Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Ilmu Administrasi Publik |
Depositing User: | admin upload repo |
Date Deposited: | 11 Aug 2016 04:05 |
Last Modified: | 11 Aug 2016 04:05 |
URI: | http://repository.ut.ac.id/id/eprint/1366 |
Actions (login required)
View Item |