Risnashari, (2014) Implikasi Faktor Sosial Dan Ekonomi Dalam Peningkatan Prestasi Kerja Staf Edukatif Pada Pendidikan Jarak Jauh (PJJ). In: Seminar Nasional UT "Refleksi Pembangunan Sosial, Ekonomi, dan Politik di Indonesia", 24 oktober 2014, Universitas Terbuka Convention Center (UTCC).
|
Text
Artikel Risnashari.pdf Download (29kB) | Preview |
Abstract
Konsep pertumbuhan ekonomi sebagai tolak ukur penilaian pertumbuhan ekonomi nasional sudah terlanjur diyakini serta ditetapkan secara luas. Oleh karena itu, kita tidak boleh ketinggalan dan mau tidak mau juga harus berusaha mempelajari hakekat sumber-sumber pertumbuhan ekonomi tersebut. Kita mengakui bahwa manusia merupakan mahluk sosial yang tidak bisa hidup tanpa berhubungan dengan manusia yang lain bahkan untuk urusan sekecil apapun kita tetap membutuhkan orang lain untuk membantu kita. Jadi pengertian sosial itu sendiri adalah sesuatu yang dicapai, dihasilkan dan ditetapkan dalam interaksi sehari-hari antar warga negara dan pemerintahan. Prestasi kerja suatu organisasi adalah cerminan dari prestasi-prestasi kerja seluruh bagian yang terkait dengan aktivitas organisasi. Prestasi kerja sering di hubungkan dengan tingkat produktivitas yang menunjukkan resiko input dan output dalam organisasi, bahkan dapat dilihat dari sudut prestasi kerja memberikan penekanan pada nilai efisiensi yang dikaitkan dengan kualitas output yang dihasilkan oleh para pegawai berdasarkan beberapa standar yang telah ditetapkan sebelumnya oleh organisasi yang bersangkutan. Terdapat dua variabel yang dapat mempengaruhi prestasi kerja yaitu variabel individu terdiri dari pengalaman, pendidikan, jenis kelamin, umur, motivasi, keadaan fisik, kepribadian, dan sikap. Dan yang kedua yaitu variabel situasional, terdiri dari faktor fisik dan pekerjaan yang meliputi metode kerja, dan faktor sosial dari organisasi yang meliputi beberapa hal seperti kebijaksanaan perusahaan dalam hal ini yaitu pendidikan jarak jauh (PJJ). Dengan demikian, faktor sosial dan ekonomi berimplikasi terhadap peningkatan prestasi kerja staf edukatif pada PJJ.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Additional Information (ID): | Artikel Risnashari.pdf |
Uncontrolled Keywords: | Sosial, ekonomi, dan prestasi kerja |
Subjects: | 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 374.4 Distance Education (Pendidikan Jarak Jauh) |
Divisions: | Koleksi Digital > Artikel |
Depositing User: | CR Cherrie Rachman |
Date Deposited: | 12 Aug 2016 04:36 |
Last Modified: | 30 Apr 2020 06:45 |
URI: | http://repository.ut.ac.id/id/eprint/1457 |
Actions (login required)
View Item |