Karyana, Ayi (2011) Fairplay Nasional dan Lokal dalam Pembangunan Demokrasi. In: Seminar Nasional FISIP-UT 2011: Peranan Negara dan Masyarakat Dalam Pembangunan Demokrasi dan Masyarakat Madani di Indonesia.
|
Text
fisip201114.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) | Preview |
Abstract
Dalam praktik, kebijakan nasional oleh konstituen daerah-daerah tertentu dianggap menjadi penghambat dalam memajukan daerahnya, konstituen daerah tersebut menganggap bahwa kebijakan nasional telah menimbulkan ketidakseimbangan pembagian porsi dalam hubungan pembagian kekuasaan antara pusat dan daerah. Kebijakan nasional sampai sekarang dinilai masih terlalu berat sebelah dan masih mencerminkan otokrasi sentral. Pengalaman menunjukkan, apabila hubungannya terfokus pada aspek politik semata, maka yang terjadi adalah timbulnya konflik yang mengancam pada disintegrasi bangsa. Peran lokal dalam pembangunan demokrasi merupakan hal yang sangat penting dalam membangun sistem pemerintahan nasional. Dalam melaksanakan hak-hak otonom sesuai dengan kewenangan yang diberikan oleh pemerintah sentral, peran lokal akan dapat menampung pluralisme yang ada dalam ruang lingkup nasional, mendorong partisipasi masyarakat dan memberikan pilihan bagi warga untuk berkiprah dalam pembangunan daerah masing-masing. Hakikat kebijakan nasional merupakan suatu keputusan untuk mengatasi berbagai permasalahan tertentu, untuk melakukan kegiatan tertentu atau untuk mencapai tujuan tertentu, dilakukan oleh suatu lembaga pemerintahan yang mempunyai wewenang dalam rangka penyelenggaraan tugas pemerintahan negara dan pembangunan demokrasi. Pengkajian dan analisa ilmiah tentang political fairplay nasional dan lokal dalam pembangunan demokrasi perlu dikembangkan agar terjadi sinkronisasi yang sinergis, tidak terjadi perbenturan atau konflik dalam pembuatan kebijakan antara penyelenggara Negara, baik di tingkat sentral maupun lokal.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Additional Information (ID): | FISIP201114.pdf |
Uncontrolled Keywords: | peran lokal, otokrasi sentral, pembagian kekuasaan |
Subjects: | 300 Social Science > 320-329 Political and Government Science (Ilmu Politik dan Pemerintahan) > 321.8 Democratic Government (Pemerintahan Demokrasi) |
Divisions: | Prosiding Seminar UT > Seminar Nasional FISIP-UT 2011 |
Depositing User: | rudi sd |
Date Deposited: | 11 Oct 2016 14:07 |
Last Modified: | 11 Oct 2016 14:08 |
URI: | http://repository.ut.ac.id/id/eprint/2758 |
Actions (login required)
View Item |