Analisis Tingkat Permintaan Ikan Segar di Kota Ambon

Manuel, Erlyn (2014) Analisis Tingkat Permintaan Ikan Segar di Kota Ambon. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
41923.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian tentang Analisis Tingkat Permintaan Ikan Segar di Kota Ambon telah dilaksanakan dari bulan Maret sampai Juni 2014. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui besarnya pengaruh harga ikan segar terhadap permintaan, serta pengaruh barang subtitusi terhadap permintaar. ikan segar serta mengetahui elastisitas permintaan harga ikan segar oleh konsumen di Kota Ambon. Teknik Pengambilan data 1m dengan menggunakan purposive sampling yang mengharuskan seorang peneliti benar - benar mengetahui bahwa responden yang dipilihnya dapat memberikan informasi yang diinginkan sesuai dengan permasalahan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ikan segar merupakan barang normal bukan barang inferior. Jika harga ikan segar meningkat,maka akan ada perubahan terhadap permintaan. Harga ikan segar meningkat, maka permintaan akan menurun, begitupula seba1iknya. Harga ikan segar di Kota Ambon sangat berpengaruh terhadap permintaan. Jika harga barang subtitusi mengalami kenaikan, maka permintaan ikan segar semakin meningkat. Begitu pula pendapatan yang semakin meningkat berpengaruh terhadap permintaan ikan segar. Elastisitas permintaan terhadap harga ikan segar sebesar -0,282 (e<l). Elastisitas pendapatan sebesar 4, 786 ( e> 1) dan elastisitas silang yang terdiri dari elastisitas harga daging sapi sebesar 1,231 ( e> 1 ), elastisitas harga daging a yam 0,634 ( e<1 ), elastsitas harga telur 0,406 (e<1) dan elastisitas harga ikan asin 0,018 (e<l).

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 16/41923.pdf
Uncontrolled Keywords: Demand analysis, fresh fish demand., Analisis permintaan, permintaan ikan segar.
Subjects: 600 Technology and Applied Sciences > 630-639 Agriculture and Related Technologies (Pertanian dan Teknologi yang Berkaitan) > 639.2 Commercial Fishing, Fishery (Penangkapan Ikan untuk Tujuan Komersial, Perikanan)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Manajemen Perikanan
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 29 Jun 2016 03:49
Last Modified: 29 Jun 2016 03:49
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/321

Actions (login required)

View Item View Item