K, Siswandaru and Wahyuni, Purwaningdyah Murti (2012) Optimisme Pertumbuhan dan Pengembangan Ekonomi Indonesia melalui Percepatan Pembangunan Infrastruktur. In: Semnas Fekon: Optimisme Ekonomi Indonesia 2013, Antara Peluang dan Tantangan.
|
Text
fekon2012-16.pdf Download (542kB) | Preview |
Abstract
World Economic Forum melansir dalam Global Competitiveness Report tahun 2012-2013, competitiveness ekonomi Indonesia masih berada di peringkat 50. Tantangan terberat Pemerintah Indonesia adalah di sektor infrastruktur, pemerintah telah mendesain suatu Program Percepatan Pembangunan Ekonomi Indonesia yang telah dituangkan dalam Peraturan Presiden nomor : 32 tahun 2011 tentang Pengesahan Master Plan Percepatan Pembangunan Ekonomi Indonesia. Ini artinya bahwa syarat mutlak implementasi Pembangunan Ekonomi Indonesia berbasis simpul koridor ekonomi setiap wilayah adalah tersedianya infrastruktur public works, perhubungan, energi dan telekomunikasi yang memadai dan sesuai dengan kebutuhan masing-masing wilayah. Makalah ini bertujuan untuk menjelaskan dan memaparkan bagaimana pembangunan infrastruktur dapat menjawab tantangan dan peluang pembangunan ekonomi global yang dihadapi sehingga mampu menjadikan perekonomian Indonesia menjadi lebih kompetitif dan menempatkan negara Indonesia sebagai salah satu negara berkembang yang perlu diperhitungkan dalam perekonomian global.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Additional Information (ID): | fekon2012-16.pdf |
Uncontrolled Keywords: | pemerintah, infrastruktur, ekonomi |
Subjects: | 300 Social Science > 330-339 Economics (Ilmu Ekonomi) > 338.9598 In Indonesia (Perkembangan Ekonomi di Indonesia, Pertumbuhan Ekonomi di Indonesia) |
Divisions: | Prosiding Seminar UT > Seminar Nasional FEKON-UT 2012 |
Depositing User: | Praba UT |
Date Deposited: | 31 Oct 2016 09:05 |
Last Modified: | 30 Jul 2019 07:28 |
URI: | http://repository.ut.ac.id/id/eprint/4892 |
Actions (login required)
View Item |