Analisis Aliran Perdagangan Pariwisata Internasional Dan Dampaknya Terhadap Pariwisata Indonesia

Santi, Faurani (2014) Analisis Aliran Perdagangan Pariwisata Internasional Dan Dampaknya Terhadap Pariwisata Indonesia. In: Seminar Nasional UT 2014, 23 Oktober 2014, Universitas Terbuka Convention Center (UTCC).

[img]
Preview
Text
fekonisip11505.pdf

Download (473kB) | Preview

Abstract

Pariwisata merupakan salah satu sektor yang mampu memberikan kontribusi besar bagi perekonomian Indonesia, menurut Badan Pusat Statistk Indonesia tahun 2012 kontribusi pariwisata nasional terhadap PDB adalah 13,9 persen. Adapun sebagai suatu kegiatan ekonomi, pariwisata Indonesia dipengaruhi oleh berbagai faktor baik faktor ekonomi maupun faktor non-ekonomi di dalam negeri maupun internasional yang dapat mempengaruhi perkembangan pariwisata (supply-demand side), oleh karena itu studi ini dilakukan analisis mengenai faktor-faktor penentu aliran perdagangan barang/jasa pariwisata Indonesia serta dampaknya terhadap perkembangan pariwisata Indonesia (sisi permintaan dan penawaran). Adapun hasil estimasi dengan menggunakan model Gravity menunjukkan bahwa GDP per kapita negara wisatawan, harga pariwisata Indonesia, harga pariwisata negara lain, nilai tukar, investasi (fisik) pariwisata Indonesia, nilai perdagangan (inflow/outflow) barang jasa pariwisata Indonesia periode sebelumnya, dan faktor non-ekonomi seperti populasi negara wisatawan dan kemanan di Indonesia adalah faktor-faktor yang mempengaruhi besarnya nilai perdagangan (inflow/outflow) barang/jasa pariwisata Indonesia. Sedangkan pada metode Panel Least Square akan dianalisa dampak aliran investasi, perdagangan barang/jasa pariwisata terhadap permintaan dan penawaran pariwisata Indonesia, dan hasil yang diperoleh sebagai berikut: (1) kunjungan wisatawan, konsumsi wisatawan per kunjungan sangat berdampak terhadap permintaan pariwisata Indonesia dimana pendapatan per kapita negara asal wisatawan, outflow/inflow barang/jasa pariwisata, harga riil pariwisata Indonesia, nilai tukar riil, biaya transportasi, krisis ekonomi, travel warning Indonesia dan negara pesaing adalah faktor-faktor yang mempengaruhi besarnya kunjungan wisatawan, dan konsumsi wisatawan tersebut, (2) total penyediaan barang/jasa pariwisata, total belanja pemerintah dan total penawaran investasi pariwisata sangat berdampak terhadap penawaran pariwisata Indonesia dimana hasil estimasi menunjukan bahwa factor ekonomi seperti pendapatan nasional, inflow/outflow barang/jasa pariwisata, nilai tukar riil, harga riil pariwisata Indonesia, penyediaan investasi dari sektor pertanian yang digunakan dalam pariwisata, belanja pemerintah, krisis ekonomi, maupun factor keamanan merupakan faktor- faktor yang mempengaruhi besarnya penawaran pariwisata Indonesia, dan (3) meningkatnya daya saing pariwisata tidak diikuti dengan peningkatan nilai ekspor (outflow) barang/jasa pariwisata Indonesia akibat masih tingginya tingkat kebocoran ekonomi dalam transaksi perdagangan barang/jasa pariwisata Indonesia.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Additional Information (ID): fekonisip11505
Uncontrolled Keywords: inflow, outflow, permintaan dan penawaran pariwisata, faktor penentu, dan dampak
Subjects: 300 Social Science > 330-339 Economics (Ilmu Ekonomi) > 338.479 Tourism Industri (Industri Pariwisata)
Divisions: Prosiding Seminar UT > Seminar Nasional UT 2014
Depositing User: Praba UT
Date Deposited: 01 Nov 2016 02:58
Last Modified: 01 Nov 2016 02:58
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/4941

Actions (login required)

View Item View Item