Sunarsih, Nenah (2012) Pengaruh Kepuasan Kerja Dan Komitmen Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan Administrasi Universitas Terbuka. In: Semnas Fekon: Optimisme Ekonomi Indonesia 2013, Antara Peluang dan Tantangan.
|
Text
fekon2012-49.pdf Download (529kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kepuasan kerja dan komitmen organisasi terhadap kinerja karyawan administrasi UT dan menganalisis variabel yang paling dominan pengaruhnya terhadap kinerja karyawan administrasi UT. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 150 orang karyawan administrasi di UT Pusat berdasarkan golongan dengan metode stratified random sampling. Data dianalisis dengan Structural Equation Modelling (SEM) dengan bantuan software LISREL 8.30. Hasil analisis SEM menunjukkan Kepuasan kerja dan komitmen organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan administrasi UT. Temuan ini menunjukkan bahwa semakin tinggi kepuasan kerja dan komitmen organisasi maka semakin tinggi kinerja karyawan. Variabel komitmen organisasi memiliki pengaruh yang paling dominan dalam membentuk kinerja karyawan, yaitu patut loyal kepada UT dengan nilai pengaruh sebesar 0.5782. Pimpinan sebaiknya mengambil inisiatif dan menunjukkan komitmen penuh untuk mengeluarkan program peningkatan kinerja karyawan melalui peningkatan kepuasan kerja dan komitmen organisasi.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Additional Information (ID): | fekon2012-49.pdf |
Uncontrolled Keywords: | kepuasan kerja, komitmen organisasi, kinerja karyawan |
Subjects: | 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.31422 Job Satisfaction (Kepuasan Kerja) |
Divisions: | Prosiding Seminar UT > Seminar Nasional FEKON-UT 2012 |
Depositing User: | Praba UT |
Date Deposited: | 01 Nov 2016 08:24 |
Last Modified: | 21 Aug 2019 08:02 |
URI: | http://repository.ut.ac.id/id/eprint/5062 |
Actions (login required)
View Item |