Reformasi Birokrasi sebagai Pendorong Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan

Wahyuni, Purwaningdyah Murti and K, Siswandaru (2014) Reformasi Birokrasi sebagai Pendorong Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan. In: Seminar Nasional UT 2014, 23 Oktober 2014, Universitas Terbuka Convention Center (UTCC).

[img]
Preview
Text
fekonisip23459.pdf

Download (76kB) | Preview

Abstract

Agenda pembangunan nasional masih menyisakan sejumlah tantangan baik yang bersifat jangka pendek maupun jangka panjang. Disamping itu tantangan yang harus diperhatikan adalah menjaga kedisipilinan fiskal, karena itu pengelolaan fiskal memerlukan kehati-hatian dan kedisiplinan yang tinggi di saat ekonomi dunia masih menyisakan ketidakpastian yang tinggi. Sangat perlu menjaga kesinambungan fiskal agar ekonomi nasional dapat terus tumbuh berkualitas antara lain dengan lebih memperhatikan pentingnya pengalokasian dan penggunaan anggaran secara efisien, tepat guna dan tepat manfaat. Reformasi birokrasi perlu dipercepat untuk memangkas ekonomi biaya tinggi yang selama ini banyak membelenggu daya saing nasional. Efisiensi penyelenggaraan pemerintahan menjadi salah satu potret reformasi birokrasi yang perlu terus ditingkatkan untuk mendorong kinerja penyelenggaraan pemerintahan yang optimal. Sinkronisasi regulasi lintas sektoral masih menjadi kendala bagi pembangunan sektoral. Begitu pula Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) perlu terus didorong sebagai moda bagi proses penyederhanaan regulasi.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Additional Information (ID): fekonisip23459
Uncontrolled Keywords: Reformasi Birokrasi, kinerja, penyelenggaraan pemerintahan
Subjects: 300 Social Science > 350-359 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran) > 351 Public Administration (Administrasi Negara)
Divisions: Prosiding Seminar UT > Seminar Nasional UT 2014
Depositing User: Praba UT
Date Deposited: 02 Nov 2016 01:49
Last Modified: 30 Jul 2019 07:24
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/5105

Actions (login required)

View Item View Item