Analisis Strategis Bersaing Produk Pengembangan Organisasi (PPO) (Study Kasus pada PT. Bank BTN (Persero) Tbk.)

Sjarief, Edward Alimin (2012) Analisis Strategis Bersaing Produk Pengembangan Organisasi (PPO) (Study Kasus pada PT. Bank BTN (Persero) Tbk.). Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img] Text
40876.pdf

Download (5MB)

Abstract

Analisis ini dilakukan untuk mengetahui apakah produk giro (current account) benar merupakan satu produk unggulan menjadi primadona bagi kinerja perbankan, sehingga menjadi sasaran pencapaian kinerja yang akan memberikan keuntungan yang lebih besar dari produk penyimpanan dana lainnya. Penelitian ini dilakukan menggunakan tahapan-tahapan untuk menciptakan strategi keunggulan bersaing terhadap pesaing, dengan memperhatikan external (EFAS) dan internal (IFAS) faktor yang mempengaruhi dan menjadikan faktor penambah nilai untuk keunggulan produk BTN. Analisis selanjutnya menggunakan analisa SWOT yang akan memberikan kejelasan posisi produk tersebut dipasar. Analisis difocuskan pada Program Pengembangan Operasional (PPO) yang melekat dengan produk giro (current account). Untuk mendukung analisis diambil 3 data posisi sejak Desember 2010 s/d Juni 2012, seiring dengan mulai di implementasikannya program untuk meningkatkan core customer giro di Bank BTN. Hasil analisis yang diperoleh adalah total nilai faktor internal kekuatan 3,20 dan total nilai faktor internal kelemahan 3,10 diperoleh selisih 0,10. Total nilai faktor eksternal peluang sebesar 3,40 dan total nilai faktor eksternal ancaman sebesar 2,30 , dengan diperoleh selisih 1,10. Atas selisih yang sangat besar tersebut maka disimpulkan bahwa penghimpunan dana Giro Bank BTN memiliki kekuatan internal yang lebih besar dari kelemahan internalnya tentunya dapat menutupi ancaman eksternal. Sebagai kesimpulan dari analisis yang dilakukan membuktikan bahwa produk giro Bank BTN di dukung PPO masih memiliki peluang besar untuk ekspansif dipasarkan kepada masyarakat sesuai dengan hasil pada kwadran I matrik SWOT yaitu strategi generik agresif. Hal ini membuktikan juga bahwa produk giro memiliki keunggulan bersaing dipasar.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 13/40876.pdf
Uncontrolled Keywords: analisis produk, strategi keunggulan bersaing, analisa faktor lingkungan dan analisa swot, mendukung strategi agresif
Subjects: 300 Social Science > 330-339 Economics (Ilmu Ekonomi) > 332.21 Saving Banks (Bank Tabungan)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Manajemen
Depositing User: admin upload repo
Date Deposited: 02 Aug 2016 01:57
Last Modified: 23 Sep 2016 03:24
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/557

Actions (login required)

View Item View Item