Pengaruh Kualitas Ruang Ujian terhadap Efektivitas Pelaksanaan UAS pada Mahasiswa Program S-1 PGSD Universitas Terbuka UPBJJ-UT Bandar Lampung Masa Ujian 2010.1

Suprijanto, Agus and Lyndiani, Melly and Sugiyanto, (2010) Pengaruh Kualitas Ruang Ujian terhadap Efektivitas Pelaksanaan UAS pada Mahasiswa Program S-1 PGSD Universitas Terbuka UPBJJ-UT Bandar Lampung Masa Ujian 2010.1. Project Report. Universitas Terbuka, Jakarta.

[img]
Preview
Text
2010_20.pdf

Download (968kB) | Preview

Abstract

Bentuk penelitian ini adalah penelitian kwantitatif , yang menjadi populasi adalah mahasiswa program S-1 PGSD UT semester 7, yang berjumlah 400 mahasiswa, pengambilan data diterapkan pada sampel yang berjumlah 40 mahasiswa. Adapun pengambilan sampel menggunakan teknik penetapan sampel secara stratified random sampling, secara acak Penelitian ini menyangkut dua variabel penelitian, yakni variabel Pengaruh Kualitas Ruang Ujian sebagai variabel X1, dan variabel Efektivitas Pelaksanaan UAS sebagai variabel Y. Instrument pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket bentuk tertutup, yakni 1) angket Pengaruh Kualitas Ruang Ujian 2) angket Efektivitas Pelaksanaan UAS , dan metode observasi. Hasil pengolahan data menunjukkan ada hubungan yang positif dan sisgnifikan, yakni antara Pengaruh Kualitas Ruang Ujian terhadap Efektivitas Pelaksanaan UAS Pada Mahasiswa Program S-1 PGSD Universitas Terbuka UPBJJ-UT Bandar Lampung Masa Ujian 2010.1, yakni nilai r hitung sebesar 0,658, angka tersebut lebih besar dari r tabel pada df = N-2 taraf signifikan 0,5 % yang besarnya 0,271, maka dengan demikian Ho ditolak atau dengan kata lain Ha diterima Harapan dalam penelitian ini, bagi 1) penyelenggara ujian semester harus selalu mengikuti ketentuan yang diberikan oleh UT pusat dengan selalu memberikan sosialisasi terhadap seluruh panitia UAS 2) Pihak UPBJJ melakukan survey pada lokasi tempat ujian terlebih dahulu sebelum pelaksanaan UAS, 3) Panitia ujian selalu memberikan informasi kepada peserta ujian untuk selalu menjaga kebersihan di lingkungannya.

Item Type: Monograph (Project Report)
Additional Information (ID): 2010_20.pdf
Uncontrolled Keywords: Kualitas Ruang Ujian , Efektivitas Pelaksanaan UAS
Subjects: 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 378.1 Organization and Activities in Higher Education (Organisasi dan Aktivitas di Perguruan Tinggi)
Divisions: Thesis,Disertasi & Penelitian > Penelitian
Depositing User: Praba UT
Date Deposited: 07 Nov 2016 04:11
Last Modified: 31 Jan 2019 02:34
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/5652

Actions (login required)

View Item View Item