Penerimaan Konsumen Terhadap Permen Lapis Tipis Dengan Penambahan Sari Terong Belanda (Solanum betaceaum cav)

Ridawati, and Alsuhendra, (2017) Penerimaan Konsumen Terhadap Permen Lapis Tipis Dengan Penambahan Sari Terong Belanda (Solanum betaceaum cav). In: Prosiding Seminar Nasional FMIPA-UT 2017, 12 October 2017, Universitas Terbuka Convention Center.

[img]
Preview
Text
16. Ridawati dan Alsuhendra.pdf

Download (444kB) | Preview
Official URL: https://www.ut.ac.id/

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh penambahan ekstrak terong belanda pada pembuatan Permen lapis tipis. Penelitian dilaksanakan pada Maret-Desember 2016 di Laboratorium Rekayasa dan Analisis Boga, Fakultas Teknik UNJ. Sari buah terong belanda diperoleh dengan cara menekan buah terong belanda dengan menggunakan filter hingga diperoleh sarinya. Selanjutnya, sari buah terong belanda sebanyak 1,83%, 2,28% dan 2,73% dicampurkan dengan jelly, agar-agar bubuk, aspartam, asam sitrat, air dan gliserin. Campuran tersebut dipanaskan hingga mendidih, dicetak diatas kaca dan dikeringkan pada suhu 10-15oC selama 10 jam. Permen lapis tipis yang diperoleh kemudian dianalisis kualitas organoleptiknya menggunakan uji mutu hedonik. penambahan sari terong belanda sebanyak 2,73% merupakan produk dengan kualitas terbaik yaitu memiliki aspek warna antara agak ungu dan ungu, dengan rasa manis asam, tidak beraroma terong belanda dan tekstur yang tipis. Hasil uji hipotesis (α=0,05) menunjukkan terdapat pengaruh penambahan sari terong belanda terhadap daya terima konsumen aspek warna, rasa dan tingkat ketebalan. Hasil uji lanjut menunjukkan permen lapis tipis yang paling disukai adalah permen lapis tipis dengan penambahan sari terong belanda sebanyak 2,73% dengan tingkat kesukaan antara suka hingga sangat suka.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Terong belanda, Permen lapis tipis, Uji mutu hedonik
Subjects: 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.8342 Consumer Behavior (Perilaku Konsumen)
Divisions: Prosiding Seminar UT > Seminar Nasional FMIPA-UT 2017
Depositing User: David NP
Date Deposited: 27 Apr 2018 07:04
Last Modified: 25 Sep 2018 02:42
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/7311

Actions (login required)

View Item View Item