Jusriansyah, (2016) Kinerja Institusi Bagian Umum Dan Protokol Sekretariat Daerah Kabupaten Tana Tidung. Masters thesis, Universitas Terbuka.
|
Text
42838.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) | Preview |
Abstract
Pengukuran keberhasilan maupun kegagalan instansi pemerintah dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya, yang dapat menginformasikan tingkat keberhasilan secara obyektif dan terukur dari pelaksanaan program-program disuatu instansi pemerintah sulit dilakukan secara obyektif. Informasi mengenai kinerja aparatur dan faktor-faktor yang ikut berpengaruh terhadap kinerja aparatur sangat penting untuk diketahui, sehingga pengukuran kinerja aparat hendaknya dapat diterjemahkan sebagai suatu kegiatan evaluasi untuk menilai atau melihatkeberhasilan dan kegagalan pelaksanaan tugas dan fungsi yang dibebankan kepadanya. Kinerja bagian Umum dan Protokol Kabupaten Tana Tidung seharusnya sesuai dengan misi yang telah ditetapkan sebagai landasan untuk melakukan tugas yang diemban. Dengan demikian kinerja (performance) merupakan tingkat pencapaian hasil atau the degrees of accomplishment (Keban, 2004 : 192 ). Pemberian kinerja oleh bagian Um um dan Protokol Kabupaten Tana Tidung selaku aparatur pemerintah kepada bupati, wakil bupati, dan asisten serta SKPD yang ada di lingkungan pemerintahan Kabupaten Tana Tidung, serta masyarakat (publik) merupakan perwujudan dan fungsi aparatur negara sebagai pelayan masyarakat (abdi), disamping sebagai abdi negara. Kinerja Bagian Umum dan Protokol Pemerintah Daerah Kabupaten Tana Tidung diukur melalui Balance Scorecard yang mempunyai 4 prespektif yaitu presfektif keuangan, presfektif pelanggan, prespektif proses bisnis internal,prespektif pembelajaran dan pertumbuhan. Beberapa faktor yang mempengaruhi kinerja Bagian Umum dan Protokol Pemerintah Daerah Kabupaten Tana Tidung adalah Sumber Daya Manusia (SDM), sarana dan prasarana, kepemimpinan, sistem, anggaran.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information (ID): | 42838.pdf |
Uncontrolled Keywords: | Performance, The Institutions and Protocol General, Kinerja, Institusi Bagian Umum dan Potokol |
Subjects: | 300 Social Science > 350-359 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran) > 351 Public Administration (Administrasi Negara) 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.3125 Performance Analysis, Performance Rating/Evaluation (Evaluasi Kinerja) 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 659.3125 Performance Analysis (Analisis Kinerja, Evaluasi Kinerja) |
Divisions: | Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Ilmu Administrasi Publik |
Depositing User: | CR Cherrie Rachman |
Date Deposited: | 16 May 2018 03:02 |
Last Modified: | 16 May 2018 03:02 |
URI: | http://repository.ut.ac.id/id/eprint/7335 |
Actions (login required)
View Item |