Analisis Perbedaan Kompetensi dan Motivasi Antara guru Yang Sudah dan Belum Mengikuti Pendidikan dan Latihan Profesi Guru SD di Kecamatan Gunungsitoli Idanoi

Gea, Anotona (2015) Analisis Perbedaan Kompetensi dan Motivasi Antara guru Yang Sudah dan Belum Mengikuti Pendidikan dan Latihan Profesi Guru SD di Kecamatan Gunungsitoli Idanoi. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
42016.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat perbedaan kompetensi dan motivasi antara guru yang sudah dan belum mengikuti pendidikan dan latihan profesi guru. Pendidikan dan latihan profesi guru merupakan suatu bagian yang tidak terpisahkan dari seorang individu dan merupakan investasi yang terpadu pada diri seseorang dalam interaksinya secara efektif dengan lingkungan sosial. Pengkajian secara empirik dalam pengembangan pengalaman di lapangan bahwa terdapat fenomena beberapa guru yang sudah mendapatkan pelatihan sesuai dengan mata pelajaran yang diajarkan, sehingga dalam penelitian ini dapat dianalisis dan dideskripsikan perbedaan kompetensi dan motivasi guru. Penelitian ini adalah penelitian analisis perbedaan dengan menggunakan subjek penelitian guru-guru SD di Kecamatan Gunungsitoli Idanoi kota Gunungsitoli, populasi 128 orang, sampel 60 orang yaitu 30 orang guru yang sudah mengikuti pendidikan dan latihan profesi guru dan 30 orang guru yang belum mengikuti pendidikan dan latihan profesi guru. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berbentuk kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan pada alpha 5% untuk kompetensi dan motivasi antara guru yang sudah mengikuti pelatihan dibandingkan dengan yang belum. Perbedaan kompetensi guru yang sudah mengikuti pelatihan lebih tinggi bila dibandingkan dengan kompetensi guru yang belum mengikuti pelatihan. Perbedaan motivasi guru yang sudah mengikuti pelatihan lebih tinggi bila dibandingkan dengan motivasi guru yang belum mengikuti pelatihan. Kompetensi dan motivasi antara guru yang sudah dan yang belum mengikuti pendidikan dan latihan sangat besar perbedaannya. Implikasi dari temuan ini adalah untuk guru-guru SD di Kecamatan Gunungsitoli Idanoiuntuk mau belajar, berbuat, bertanggung jawab dan berinovatif. Dan diharapkan kepada guru yang belum mengikuti pelatihan supaya berkeinginan mengikuti PLPG sehingga kompetensi dan motivasi serta wawasan dapat meningkat dan memiliki kualitas sumber daya manusia dalam meningkatkan profesional sebagai pendidik.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 16/42016.pdf
Uncontrolled Keywords: Competence and motivation of the teachers' profession,Kompetensi, Motivasi Profesi Guru
Subjects: 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371.12 Professional Qualifications of Teacher (Kualifikasi dan Profesionalitas Guru)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Manajemen
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 15 Apr 2016 01:27
Last Modified: 03 Oct 2018 09:40
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/77

Actions (login required)

View Item View Item