Implementasi Kebijakan Tunjangan Guru di Daerah Khusus di Kabupaten Nunukan

Idrus, Muhammad (2017) Implementasi Kebijakan Tunjangan Guru di Daerah Khusus di Kabupaten Nunukan. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
43355.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB) | Preview

Abstract

Tunjangan khusus adalah tunjangan yang diberikan oleh pemerintah kepada guru yang bertugas didaerah tertinggal, terpencil, terisolir, terluar dan terbelakang yang dikeluarkan berdasarkan amanat Undang-undang Guru dan Dosen Nomor 14 Tahun 2005. Implementasi adalah kunci sukses sebuah program. Kegagalan dalam melaksanakan program berarti kegagalan dalam mencapai tujuan dari program tersebut. Fokus penelitian ini adalah untuk menganalisis pelaksanaan kebijakan tunjangan guru daerah khusus di Kabupaten Nunukan dengan menggunakan faktor-faktor interaktif yang digagas oleh George C. Edward III yaitu komunikasi, sumberdaya, disposisi dan struktur birokrasi yang berperan dalam pelaksanaan kebijakan. Keberperanan empat fuktor tersebut sangat bermakna bagi implementasi kebijakan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif melalui analisis deskriptif dengan model studi kasus. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi kebijakan gum daerah khusus di Kabupaten Nunukan belum memenuhi empat unsur lmplementasi Kebijakan. Komunikasi dan struktur birokrasi adalah unsur yang paling lemah dalam pelaksanaan kebijakan tunjangan guru daerah khusus. Penyampaian informasi yang sangat kurang sehingga informasi yang ada kurang jelas bagi gum. Lemahnya unsur struktur birokrasi karena dalam implementasi tunjangan guru daerah khusus ini tidak ditemukan SOP. Dialog interaktif antara pelaksana kebijakan dengan gum sebagai sasaran program adalah sebuah altematif solusi untuk komunikasi yang kurang. Dalam menentukan sasaran program kebijakan harus berdasarkan pedoman yang telah disusun agar program benar-benar tepat sasaran.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 43355.pdf
Uncontrolled Keywords: implementasi, kebijakan, tunjangan, khusus, guru, implementation, policy, subsidy, especially, master
Subjects: 300 Social Science > 330-339 Economics (Ilmu Ekonomi) > 336.3 Fiscal Policy, Public Borrowing, Debt, Expenditure (Kebijakan Fiskal)
300 Social Science > 350-359 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran) > 351.17 Public Administration in Socioeconomic Areas (Administrasi Negara di Daerah Sosioekonomi Tertentu)
300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371.1 Teachers and Teaching (Guru, Tenaga Pendidik, Tenaga Pengajar)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.32 Wage and Salary Administration (Administrasi Upah dan Gaji)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: Praba UT
Date Deposited: 20 Dec 2018 09:23
Last Modified: 20 Dec 2018 09:23
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/7859

Actions (login required)

View Item View Item