Kualitas Layanan Perpustakaan (Kasus Pada Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Kepualuan Bangka Belitung)

Elia, Eva (2012) Kualitas Layanan Perpustakaan (Kasus Pada Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Kepualuan Bangka Belitung). Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
40944.pdf

Download (12MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkategorikan atribut-atribut keunggulan dan kelemahan dari kualitas layanan perpustakaan berdasarkan metode Kano berdimensi Servqual dan merekomendasikan tindakan perbaikan terhadap atribut keunggulan dan kelemahan kepada pihak manajemen perpustakaan pada Badan Perpustakaan Dan Arsip Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatit jenis survey dengan metode deskriptif analitis. Subyek dan lokasi penelitian adalah 100 orang pengguna layanan perpustakaan pada Badan Perpustakaan Dan Arsip Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Uji reliabilitas dan validitas dilakukan untuk melihat valid atau tidaknya kuesioner penelitian. Untuk menganalisis kategori keunggulan dan kelemahan layanan dan memberikan rekomendasi tindakan perbaikan terhadap atribut-atribut keunggulan dan kelemahan dengan menggunakan metode Kano berdimesnsi Servqual pada Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Hasil analisa penelitian menujukan bahwa layanan yang diberikan pada pengguna layanan belum bisa dikatakan berkualitas terlihat dari analisa hasil gap yang menunjukan nilai negatif dan analisa kualitas layanan kurang dari satu. Berdasarkan hasil analisa metode Servqual dan metode Kano semua atribut layanan (34) hasil nilai interprestasi berbeda mengindentifikasikan kelemahan dengan tindakan perbaikan prioritas ditingkatkan, diawasai dan dievaluasi kinerja yaitu : Dimensi Tangible atribut layanan yang menujukan kinerja harus ditingkatkan tiga atribut interprestasi sangat tinggi dan dua atribut layanan interpretasi cukup, Ada delapan atribut yang membutuhkan biaya perawatan dengan interprestasi sangat tinggi. Dimensi Reliability atribut yang menujukan kinerja harus ditingkatkan : satu atribut interprestasi sangat tinggi, satu atribut layanan interprestasi nilai cukup,ada delapan atribut layanan yang membutuhkan biaya perawatan interprestasi sangat tinggi dan tiga atribut dengan interprestasi tinggi. Dimensi Responsivness atribut yang menujukan kinerja harus ditingkatkan satu atribut nilai interprestasi sangat tinggi dan tiga atribut dengan nilai interprestasi cukup dan tidak terdapat atribut yang membutuhkan biaya perawatan. Dimensi Assurance atribut yang menujukan kinerja harus ditingkatkan satu atribut interpretasi nilai sangat tinggi dan satu atribut dengan nilai interprestasi tinggi serta tidak terdapat atribut yang membutuhkan biaya perawatan. Dimensi Empahty atribut yang menujukan kinerja harus ditingkatkan satu atribut interprestasi tinggi dan satu atribut kategori kelemahan interprestasi sangat rendah serta tidak terdapat atribut yang membutuhkan biaya perawatan.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 40944.pdf
Uncontrolled Keywords: services quality of library, servqual methods, kano methods, kualitas layanan perpustakaan, metode servqual, metode kano
Subjects: 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.4013 Control and Quality Management (Manajemen Kontrol dan Kualitas)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Manajemen
Depositing User: admin upload repo
Date Deposited: 03 Aug 2016 08:56
Last Modified: 03 Aug 2016 08:56
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/791

Actions (login required)

View Item View Item