Partisipasi Masyarakat Dalam Pelaksanaan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat di Kelurahan Brang Bara Kecamatan Sumbawa Kabupaten Sumbawa

Supiati, Evi (2012) Partisipasi Masyarakat Dalam Pelaksanaan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat di Kelurahan Brang Bara Kecamatan Sumbawa Kabupaten Sumbawa. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
41319.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Salah satu misi pembangunan yang utama adalah pengentasan kemiskinan. PNPM Mandiri Perkotaan merupakan program pengentasan kemiskinan melalui peningkatan akses masyarakat miskin terhadap infrastruktur lingkungan dengan menggunakan prinsip partisipatif. Pencapaian kinerja partisipatif dalam pelaksanaan program ini bam dinyatakan dengan tingkat representasi masyarakat dan belum berlangsung optimal. Tesis ini mengangkat penelitian mengenai upaya peningkatan partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan PNPM Mandiri Perkotaan di Kelurahan Brang Bara. Rumusan masalah pada penelitian ini adaIah belum diketahuinya tingkat partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan PNPM Mandiri Perkotaan di Kelurahan Brang Bara Kecamatan Sumbawa Kabupaten Sumbawa serta belum adanya strategi peningkatan partisipasi masyarakat lebih lanjut. Maksud dan tujuan penelitian ini adaIah untuk memahami dan menganalisis atau mendeskripsikan partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan program dengan sasaran sebagai berikut : 1) menentukan tingkatan partisipasi masyarakat, 2) merumuskan strategi peningkatan partisipasi masyarakat.Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif dengan bantuan analisa kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan atau menjeJaskan bahwa partisipasi masyarakat pada unsur prakarsa berada pada tingkatan Placation, unsur Pembiayaan berada pada tingkatan informing, unsur pengambilan keputusan berada pada tingkatan delegated power, unsur kemampuan memobilisasi tenaga berada pada tingkatan citizen power, dan unsur penyelesaian masalah berada pada tingkatan partnership.strategi yang dirumuskan berupa strategi peningkatan untuk prakarsa, pembiayaan, pengambilan keputusan dan kemampuan menyelesaikan masalah, serta strategi bertahan untuk kemampuan memobilisasi tenaga.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 41319.pdf
Uncontrolled Keywords: partisipasi masyarakat, pnpm mandiri perkotaan, strategi peningkatan partisipasi masyarakat
Subjects: 300 Social Science > 300-309 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 302.14 Social Participation (Partisipasi Sosial)
300 Social Science > 320-329 Political and Government Science (Ilmu Politik dan Pemerintahan) > 323.04 Citizen Participation (Partisipasi Warga Negara)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: admin upload repo
Date Deposited: 03 Aug 2016 09:09
Last Modified: 03 Aug 2016 09:09
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/801

Actions (login required)

View Item View Item