Partisipasi Publik Via Teknologi Aplikasi: Solusi Qlue Menyambungkan Aspirasi Warga Jakarta

Pamungkas, Bani and Hanathasia, Mirana (2016) Partisipasi Publik Via Teknologi Aplikasi: Solusi Qlue Menyambungkan Aspirasi Warga Jakarta. In: Open society conference, social and political challenges in industrial revolution 4.0 (BNBB), 15 November 2018, UTCC.

[img]
Preview
Text
FISIP201601-42.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (920kB) | Preview

Abstract

Visi Jakarta Baru yang diretas oleh Jokowi dan dilanjutkan oleh Gubernur Ahok membawa angin segar bagi perubahan tata kelola dan pelayanan publik di Kota Jakarta. Salah satu perubahan yang dilakukan ialah dengan memperbaiki komunikasi dan pola interaksi pemerintah daerah dan masyarakat dalam penyelenggaran pelayanan publik. Aplikasi Smart City “Qlue” yang digunakan Pemprov DKI Jakarta ini adalah upaya memperkuat partisipasi masyarakat untuk lebih peduli dengan lingkungan sekitarnya. Melalui aplikasi berbasis web dan mobile phone ini, masyarakat dapat melaporkan keluhan terhadap permasalahan pelayanan publik yang ada di lingkungan sekitarnya. Setiap keluhan warga dipantau progressnya oleh pengelola aplikasi Qlue untuk memastikan semua yang disampaikan, direspon dan ditindaklanjuti oleh unit kerja terkait. Menggunakan pendekatan kualitatif melalui metode wawancara mendalam dan analisis isi, penelitian ingin memotret bagaimana Qlue berperan memperbaiki kualitas pelayanan publik dan sekaligus menjadi media dalam menyambungkan aspirasi warga Jakarta. Sejak diluncurkan Desember 2014, Qlue telah diunduh melalui https://play.google.com sebanyak 120.000 orang dan 60%nya digunakan secara aktif oleh masyarakat. Meski baru 0.1% warga Jakarta yang sudah mengaksesnya, penggunaan aplikasi ini begitu cepat berkembang selama dua tahun ini dan telah menjadi saluran aspirasi baru bagi warga Jakarta. Selama kurun waktu Januari hingga Mei 2016,setidaknya terdapat lima masalah publik yang paling banyak dilaporkan yaitu mengenai pelanggaran aturan daerah, sampah, parkir liar, fasilitas umum dan kemacetan. Atas capaian ini, Qlue telah menjadi jalan baru dalam upaya memperkuat partisipasi publik sekaligus meningkatkan kepedulian warga terhadap permasalahan yang ada dilingkungan sekitar dengan memanfaatkan inovasi teknologi informasi.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Additional Information (ID): FISIP201601-42.pdf
Uncontrolled Keywords: Qlue, Partisipasi Masyarakat, Smart City
Subjects: 300 Social Science > 350-359 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran) > 351 Public Administration (Administrasi Negara)
Divisions: Prosiding Seminar > Seminar Nasional FHISIP-UT 2016
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 21 Feb 2019 03:24
Last Modified: 21 Feb 2019 03:24
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/8027

Actions (login required)

View Item View Item