Analisis Strategi Pengembangan Perikanan Budidaya di Kabupaten Bangka

Rachmawati, Tri (2012) Analisis Strategi Pengembangan Perikanan Budidaya di Kabupaten Bangka. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
40943.pdf

Download (11MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran capaian kebijakan dan potensi perikanan budidaya di Kabupaten Bangka. Penelitian dilakukan di Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bangka dengan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara mendalam, FGD, observasi dan studi dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dilihat dari nilai PAD 0,15%, produksi perikanan budidaya sebesar 113,75 ton dan penyerapan tenaga kerja sebanyak 347 RTP. Capaian kebijakan perikanan budidaya di Kabupaten Bangka dinilai masih rendah. Hal ini berkaitan dengan komitmen pemerintah daerah terhadap pengembangan perikanan budidaya yang masih rendah. Padahal potensi perikanan budidaya di wilayah ini pada umumnya sangat tinggi dan memiliki prospek yang cerah untuk dikembangkan. Strategi yang layak dilakukan ke depan adalah: 1) menata sistem pemasaran hasil produksi perikanan budidaya dengan membentuk koperasi dan membangun depo pasar ikan hidup, 2) merencanakan program pengembangan perikanan budidaya dengan memanfaatkan anggaran dalam mendukung keberadaan kawasan Minapolitan, 3) meningkatkan tenaga penyuluh perikanan dan kompetensi SDM dibidang budidaya, dan 4) memperkuat kelembagaan UPP Kabupaten Bangka dan kelompok pembudidaya di masyarakat. Kata Kunci: Aquaculture, Minapolitan, RTP, Strategy, UPP, Minapolitan, Perikanan Budidaya, RTP, Strategi

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 40934.pdf
Subjects: 600 Technology and Applied Sciences > 630-639 Agriculture and Related Technologies (Pertanian dan Teknologi yang Berkaitan)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: admin upload repo
Date Deposited: 03 Aug 2016 09:23
Last Modified: 03 Aug 2016 09:23
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/809

Actions (login required)

View Item View Item