Kualitas Pelayanan Publik Di Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Aceh Tengah

Idham, (2018) Kualitas Pelayanan Publik Di Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Aceh Tengah. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img] Text
43463.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Pelayanan publik oleh aparatur negara dewasa ini telah menjadi isu strategis, karena tingkat kualitas kinerja pelayanan publik akan menentukan baik buruknya pelayanan kepada masyarakat dan pada gilirannya akan menentukan citra dari aparatur negara. Banyaknya keluhan dan ketidakpuasan dari masyarakat sebagai customer services dapat menggambarkan betapa buruknya kualitas pelayanan publik yang selama ini telah dinikmati oleh masyarakat. Untuk meneliti kualitas pelayanan publik di dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Aceh Tengah menggunakan teori pelayanan publik, kualitas pelayanan publik, kemampuan aparatur dan sistem pelayanan. Telah banyak hasil penelitian, seminar dan karya tulisan dari para ahli tentang penyelenggaraan pelayanan publik yang baik dan berkualitas. Tetapi, nyatanya sampai saat ini pelayanan publik yang berkualitas masih belum dijalankan sebagaimana mestinya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif Dalam pembahasan ini menyimpulkan bahwa penyelenggaraan pelayanan publik masih belum sesuai dengan harapan dan memikirkan kepentingan konsumen yang semestinya harus dilayani dengan sebaik-baiknya. Penyelenggaraan pelayanan publik adalah kualitas norma dari penyelenggara pelayanan (aparatur), yang harus menyadari bahwa aparatur merupakan pelayan bagi masyarakat, sehingga ditemukan kepuasan bagi masyarakat.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 43463.pdf
Uncontrolled Keywords: Kualitas pelayanan, Pelayanan Publik, Quality Service, Public Service
Subjects: 300 Social Science > 350-359 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran) > 351 Public Administration (Administrasi Negara)
300 Social Science > 350-359 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran) > 352.14 Local Administration, Provinces (Administrasi Lokal, Provinsi)
300 Social Science > 350-359 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran) > 352.2 Organization of Public Administration (Organisasi Administrasi Negara)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.4013 Control and Quality Management (Manajemen Kontrol dan Kualitas)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 03 May 2019 03:04
Last Modified: 08 Dec 2023 07:54
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/8278

Actions (login required)

View Item View Item