Analisis Pemanfaatan Dan Pemeliharaan Aset Tetap Di Kabupaten Aceh Tengah

Nisa, Khairun (2018) Analisis Pemanfaatan Dan Pemeliharaan Aset Tetap Di Kabupaten Aceh Tengah. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img] Text
43452.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

Dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah, aset merupakan sumber daya yang dimiliki oleh sebuah daerah. Besarnya aset daerah menentukan berapa besar jumlah kekayaan daerah tersebut. Aset menjadi menjadi komponen yang sangat penting dalam membantu mempercepat pembangunan untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Agar aset atau kekayaan daerah dapat dioptimalkan pemanfaatannya untuk menjalankan pemerintahan yang baik, diperlukan sebuah kebijakan publik untuk mengatur pengelolaan aset tersebut. Dari bidang Aset Badan Pengelolaan Keuangan Kabupaten Aceh Tengah, diperoleh data tanah aset yang belum bersertifikat yakni berjumlah 387 lokasi tanah, hal ini tentunya menjadi kendala dalam pemanfaatan aset berupa tanah (selain tanah untuk jalan dan bangunan) tersebut yang seharusnya bisa menjadi Pendapatan bagi pemerintah Kabupaten Aceh Tengah. Dalam penyelenggaraannya perolehan aset tetap biasanya sangat mudah diupayakan namun proses kelanjutan dari aset yang telah diperoleh dengan cara sah itu sendiri belum mampu mampu dikelola dengan optimal. Sehingga terkesan sebuah daerah sangat semangat untuk menambah asetnya, namun tidak memiliki kemauan yang kuat untuk merawat aset tersebut. A set Tetap adalah semua barang yang dibeli atau diperoleh atas beban APBD atau berasal dari perolehan lainnya yang sah. Ruang lingkup pengelolaan aset tetap adalah Perencanaan kebutuhan dan penganggaran, pengadaan, penerimaan, penyimpanan dan penyaluran, penggunaan, penatausahaan, pemanfaatan, pengamanan dan pemeliharaan, penilaian, penghapusan, pemindahtanganan, pembinaan, pengawasan dan pengendalian, ganti rugi dan sanksi. Desain penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Sumber informasi berasal dari informan yaitu orang yang memberikan informasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pemanfaatan dan Pemeliharaan Aset Tetap di Kabupaten Aceh Tengah belum sepenuhnya sesuai dengan permendagri nomor 19 tahun 2016. Kendala dalam penerapan sistem dan prosedur aset tetap tersebut adalah sumber daya manusia, anggaran, sarana dan prasarana dan organisasi. Penelitian ini merekomendasikan kepada Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah untuk meningkatkan sumber daya manusia, mengoptimalkan anggaran, meningkatkan sarana dan dukungan organisasi.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 43452.pdf
Uncontrolled Keywords: pcmanfaatan, pemeliharaan dan aset tetap, utilization. maintenance and fixed assets
Subjects: 300 Social Science > 350-359 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran) > 351 Public Administration (Administrasi Negara)
300 Social Science > 350-359 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran) > 352.13 State and Provincial Administration (Administrasi Pemerintahan dan Administrasi Provinsi)
300 Social Science > 350-359 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran) > 352.14 Local Administration, Provinces (Administrasi Lokal, Provinsi)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 13 May 2019 05:51
Last Modified: 17 May 2019 02:57
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/8364

Actions (login required)

View Item View Item