Analisis Rasio-rasio Keuangan dan Kemampulabaan Perusahaan pada PT Panasia Indosyntec Tbk

Uje, (2008) Analisis Rasio-rasio Keuangan dan Kemampulabaan Perusahaan pada PT Panasia Indosyntec Tbk. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
41236.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Laporan keuangan merupakan salah satu sumber informasi yang penting untuk dijadikan landasan bagi pengambilan keputusan, khususnya yang bersifat finansial. Salah satu teknik yang sering digunakan untuk menginterpretasikan laporan keuangan adalah analisis rasio keuangan. Masalah yang diungkapkan dalam penelitian ini adalah : 1) Bagaimana kinerja keuangan PT Panasia Indosyntec Tbk dari periode tahun 1997 sampai dengan 2006 ?, 2) Bagaimana pengaruh kinerja keuangan PT Panasia Indosyntec Tbk. Terhadap rentabilitas ekonomi perusahaan ?. Adapun penulisan TAPM ini adalah : 1) Untuk mengetahui kinerja keuangan PT Panasia Indosyntec Tbk. dari periode tahun 1997 sampai dengan 2006. 2) Untuk mengetahui pengaruh kinerja keuangan PT Panasia Indosyntec Tbk. terhadap rentabilitas ekonomi perusahaan. Berdasarkan hasil analisis pada Bab IV dengan menggunakan analisis tren dapat diketahui bahwa diperlukan penurunan dari Debt to Equity Ratio (DER), dan kenaikan dari Retun on Asset (ROA) untuk menurunkan nilai Rentabilitas Ekonomi perusahaan. Namun berdasarkan analisis regresi dapat diketahui bahwa hanya diperlukan kenaikan yang tidak mencolok dari Receivable Turnover (RTO) untuk membuat Rentabilitas Ekonomi mengalami penurunan. Hal ini sesuai dengan hasil pengujian regresi parsial (Uji t) bahwa hanya Receivable Turnover (RTO) yang memberi pengaruh signifikan terhadap rentabilitas ekonomi dengan tanda negatif.. Berarti semakin naik rasio Receivable Turnover, maka Rentabilitas Ekonomi semakin turun. Hal ini terjadi mungkin disebabkan oleh keterbatasan data.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 41236.pdf
Uncontrolled Keywords: financial ratio, trend analysis, regression analysis, economic rent ability, rasio keuangan, analisis tren, analisis regresi, rentabilitas ekonomi
Subjects: 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 657.3 Financial Reporting (Laporan Keuangan, Laporan Finansial)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Manajemen
Depositing User: admin upload repo
Date Deposited: 04 Aug 2016 04:22
Last Modified: 14 Dec 2023 02:24
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/876

Actions (login required)

View Item View Item