Analisis Implementasi Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2007 Pendidikan Al-Qur'an Pada Sekolah Dasar di Kecamatan Benteng Kabupaten Kepulauan Selayar

FIRMAN, (2017) Analisis Implementasi Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2007 Pendidikan Al-Qur'an Pada Sekolah Dasar di Kecamatan Benteng Kabupaten Kepulauan Selayar. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
43958.pdf

Download (10MB) | Preview

Abstract

Penelitian dilakukan untuk memperoleh penjelasan mengenai Implementasi Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2007 Program Pendidikan Al-Qur'an Pada Sekolah Dasar Di Kecamatan Benteng Kabupaten Kepulauan Selayar. Penelitian ini menggunakan metodologi kualitatif. Lokasi penelitian dilaksanakan pada seluruh Sekolah Dasar di Kecamatan Benteng. Sumber data pada penelitian ini adalah sumber data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara terstruktur, dan dokumentasi. Dalam penelitian ini, data akan dianalisis secara deskriptif melalui reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan.Sebagai kesimpulan, (1) Implementasi Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2007 Program Pendidikan Al-Qur' an Pada Sekolah Dasar Di Kecamatan Benteng Kabupaten Kepulauan Selayar adalah 1). Unsur pelaksana tidak kompoten dibidangnya 2). Program pendidikan al-Qur'an adalah implementasi dari Perda Nomor 1 Tahun 2007 Tentang Pendidi.kan al-Qur'an. 3). Kelompok sasaran adalah seluruh umat Islam di Kabupaten kepulauan Selayar namun realitasnya hanya berlaku bagi sebagian murid/siswa SD/SMP/SMA/SMK. hnplementasi pendidikan. al-Qur'an dipengaruhi oleh faktor-faktor yaitu: 1). Komunikasi tidak bisa berjalan secara efektif, 2). Sumber daya yang dimiliki sangat terbatas. 3). Sikap pelaksana, dalam pelaksanaan program pendidikan al-Qur'an tidak dilakukan oleh lembaga yang berkompotensi. 4 ). Struktur birokrasi, dalam mengimplementasikan pendidikan al-Qur'an adalah Bidang Kesejahteraan Rakyat dan yang seharusnya adalah Dinas Pendidikan Nasional dan Kementerian Agama. Model pembelajaran yang digunakan adalah model pembelajaran quantum learning dan model guru asuh

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 43958.pdf
Uncontrolled Keywords: The Analysis Implementation of Regional Regulation and Al-Quran Education, Analisis hnplementasi kebijakan dan Pendidikan Al-Qur'an
Subjects: 200 Religion > 200-209 Religious Mythology, Social Theology (Mitos Keagamaan, Teologi Sosial) > 207.5 Religious Education (Pendidikan Keagamaan, Pendidikan Agama)
300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 372 Elementary Education (Pendidikan Dasar)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 03 Aug 2022 04:44
Last Modified: 25 Jan 2024 03:15
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/9959

Actions (login required)

View Item View Item