Kinerja Pegawai Dalam Pelayanan Perijinan Kapal Berlayar Di Kantor Kesyahbandaran Dan Otoritas Pelabuhan Kelas V Kuala Pembuang

Wardani, Dana (2019) Kinerja Pegawai Dalam Pelayanan Perijinan Kapal Berlayar Di Kantor Kesyahbandaran Dan Otoritas Pelabuhan Kelas V Kuala Pembuang. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
44237.pdf

Download (10MB) | Preview

Abstract

Keberhasilan pelayanan perijinan publik dapat dilihat dari kualitas pelayanan yang diterima oleh masyarakat atau pengguna jasa pelayanan. Tingkat kualitas pelayanan tergantung pada kinerjaa birokrasi sebagai penyelanggara pelayanan publik. Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan kelas V Kuala Pembuang merupakan organisasi publik yang menyelanggarakan pelayanan perijinan kapal berlayar. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kinerja pegawai di Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan kelas V Kuala Pembuang dan untuk mengetahui faktor penghambat serta penunjang dalam pencapaian kinerja. Penilaian kinerja pegawai dalam pemberian ijin kapal berlayar dilihat dari tiga indikator kinerja yaitu kemampuan pegawai, motivasi kerja dan kesempatan kerja, sedangkan faktor pendukung dan penghambat dilihat dari peningkatan Sumber Daya Manusia, penggunaan sarana dan prasarana, sistem informasi manajemen serta budaya kerja. Penelitian ini dilakukan di Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan kelas V Kuala Pembuang dengan menggunakan metode kualitatif dengan model interaktif: subjek dari penelitian ini Kepala Kantor dan para Pegawai Kantor serta para perwakilan agen pelayaran sebagai pengguna jasa. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kinerja pegawai di Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan kelas V Kuala Pembuang sudah baik, namun hendaklah ditingkatkan faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja pegawai baik dari segi kemampuan kerja, motivasi kerja dan kesempatan/peluang kerja, terbatasnya Sumber Daya Manusia, sarana prasarana dan budaya kerja yang kurang baik menjadi factor penghambat pelaksanaan kinerja pegawai. Saran yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kinerja pegawai, yaitu dengan menempatkan pegawai sesuai dengan kill/keterampilannya, memberikan pendidikan pelatihan, membangun kecerdasan dan kemampuan fisik pegawai, serta memberikan perhatian, pendelegasiaan wewenang kepada pegawai, meningkatkan partisipasi dan komunikasi pegawai serta membagi habis tugas pegawai sesuai tugas pokok dan fungsi masing-masing pegawai. di dalam mengatasi faktor penghambat kinerja dengan meningkatkan kualitas dan kuantitas Sumber Daya Manusia,penambahan dan pembenahan sarana prasarana seta menentukan target penyelesaian perij inan per harinya.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 500873813 - 44237.pdf
Uncontrolled Keywords: Employee Performance, Kinerja Pegawai
Subjects: 300 Social Science > 350-359 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran) > 351 Public Administration (Administrasi Negara)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.3125 Performance Analysis, Performance Rating/Evaluation (Evaluasi Kinerja)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 659.3125 Performance Analysis (Analisis Kinerja, Evaluasi Kinerja)
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 08 Dec 2021 03:17
Last Modified: 08 Dec 2021 03:17
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/9601

Actions (login required)

View Item View Item