Keefektifan Pendekatan Pembelajaran (CTL) Berbasis Life Skill Untuk Meningkatkan Minat Dan Kemampuan Komunikasi Matematka Materi Lingkaran Siswa Kelas VIII

Nurdiyanto, Mohamad (2013) Keefektifan Pendekatan Pembelajaran (CTL) Berbasis Life Skill Untuk Meningkatkan Minat Dan Kemampuan Komunikasi Matematka Materi Lingkaran Siswa Kelas VIII. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
41366.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian adalah mendeskripsikan keefektifan pendekatan pembelajaran matematika berbasis Life Skill untuk meningkatkan minat dan kemampuan komunikasi matematika materi lingkaran siswa kelas VTII. Penelitian dilaksanakan di SMP 2 Doro Kabupaten Pekalongan. Desain penelitian adalah true eksperimenlal design. Data penelitian diperoleh melalui: (1) pengamatan keaktifan peserta didik (2) tes kemampuan komunikasi matematika dan (3) pengisian angket minat oleh siswa . Data-data tersebut digunakan untuk mengetahui keefektifan pembelajaran berdasarkan (1) peningkatan keaktifan, (2) peningkatan minat siswa terbadap matematika materi lingkaran (3) ketuntasan kemampuan komunikasi matematika, (4) adanya pengaruh minat dan keaktifan terhadap kemampuan komunikasi matematika, (5) adanya perbedaan kemampuan komunikasi kelas eksperimen dan kelas kontrol. Variabel bebas pertama adalah minat (XI), Variabel bebas kedua adalah keaktifan (X2) dan variabel terikat prestasi belajar (Y). Analisis data dengan uji t satu sampel, uji regresi, uji perbedaan rata-rata, dan uji peningkatan. Hasil penelitian adalah pendekatan pembelajaran CTL berbasis Lift Skill untuk meningkatkan minat dan kemampuan komunikasi matematika materi lingkaran siswa kelas VIII, ditunjukkan dengan: (1) Minat dan keaktifan memperoleh peningkatan sebesar 0,31 dan 0,39 dengan kategori kenaikan sedang , (2) ketuntasan belajar memenuhi K.KM sebesar 93,1% dan ketuntasan klasikal tercapai lebih dari 75% (3) Minat dan keaktifan berpengaruh terhadap kemampuan komunikasi matematika siswa sebesar 0,743 atau 74,3%, dan (4) terdapat perbedaan kemampuan komunikasi matematika kelas eksperimen lebih tinggi dari kelas kontrol.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 41366.pdf
Uncontrolled Keywords: contextual teaching and learning, life skill, need of mthematic, activity in mathematic and circl, ctl, life skill, minat, komunikasi matematika, lingkaran
Subjects: 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371.3 Methods of Instruction and Study (Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Pendidikan Matematika
Depositing User: admin upload repo
Date Deposited: 24 Aug 2016 08:17
Last Modified: 24 Aug 2016 08:17
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/1950

Actions (login required)

View Item View Item