Pemanfaatan Model Pembelajaran Karakter Melalui Website

Mikdar, Syaeful and Sumiyati, Sri and Winataputra, Udin Saripudin (2012) Pemanfaatan Model Pembelajaran Karakter Melalui Website. Project Report. Universitas Terbuka, Jakarta.

[img]
Preview
Text
2012_131.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini merupakan model pembelajaran karakter bangsa yang disajikan dalam bentuk website. Konsep dasar karakter yang dikembangkan dalam penelitian ini adalah pembelajaran karakter bangsa yang meliputi Jujur, Cerdas, Peduli dan Tangguh. Keempat konsep ini dikembangkan berdasarkan nilai-nilai yang terkandung pada sila-sila Pancasila. Latar belakang dilakukan penelitian ini sesuai perkembangan teknologi dan didasarkan pada fenomena sosial yang berkembang, yakni terjadinya pergeseran nilai dalam kehidupan sosial kultural. Oleh karena itu, FKIP–UT sebagai lembaga pendidikan guru yang mendapat mandat meningkatkan kualifikasi dan kompetensi para pendidik dalam jabatan meningkatkan pembentukan kepribadian siswa melalui peningkatan intensitas dan kualitas pembelajaran karakter. Tujuan penelitian ini adalah 1) untuk menilai persepsi mahasiswa terhadap sajian model pembelajaran karakter melalui website, 2) Untuk menilai ketepatan pemilihan materi dalam model pembelajaran karakter melalui website, dan 3) Untuk menilai efektivitas perbedaan sikap karakter mahasiswa antara sebelum dan sesudah mempelajari model pembelajaran karakter melalui website. Hasil penelitian ini adalah: 1) Persepsi mahasiswa terhadap sajian model pembelajaran karakter melalui website ini sangat signifikan, hampir seluruhnya (90%) menyatakan setuju bahwa model pembelajaran karakter melalui website ini sangat efektif baik disain, substansi, pedagogis maupun dampak terhadap sikap, 2) Materi model pembelajaran karakter melalui website sangat tepat untuk dijadikan sebagai bahan pembelajaran karakter karena didasarkan kepada nilai-nilai Pancasila, 3) Efektivitas perbedaan sikap karakter mahasiswa antara sebelum dan sesudah mempelajari model pembelajaran karakter melalui website terdapat peningkatan yang signifikan baik pengetahuan, sikap dan perilaku.

Item Type: Monograph (Project Report)
Additional Information (ID): 2012_131
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Nilai, Pembelajaran Karakter, Model Pembelajaran Karakter melalui Website.
Subjects: 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371.3 Methods of Instruction and Study (Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar)
Divisions: Thesis,Disertasi & Penelitian > Penelitian
Depositing User: Praba UT
Date Deposited: 08 Nov 2016 06:21
Last Modified: 18 May 2020 09:25
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/5868

Actions (login required)

View Item View Item