Langkah Praktis Pembuatan Media Presentasi Yang Efektif dan Interaktif Untuk Pembelajaran

Bimo, Djoko Sri (2016) Langkah Praktis Pembuatan Media Presentasi Yang Efektif dan Interaktif Untuk Pembelajaran. In: Temu Ilmiah Nasional Guru VIII Tahun 2016: Tantangan Profesionalisme Guru di Era Digital, 26 November 2016, Balai Sidang Universias Terbuka (UTCC).

[img]
Preview
Text
TING2016ST2-06.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB) | Preview

Abstract

Sudah sepatutnya guru harus memiliki empat kompetensi, meliputi: pedagogik, kepribadian, sosial dan profesional. Salah satu dari aspek kompetensi pedagogik adalah harus mampu memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) untuk pembelajaran. Jadi sangatlah perlu seorang guru untuk memahami berbagai strategi pembelajaran yang mampu mengaktifkan peserta didik dalam proses belajar dengan memanfaatkan media pembelajaran. Pemanfaatan media dalam pembelajaran dapat merangsang peserta didik dan membuat suasana pembelajaran menjadi lebih bersemangat. Salah satu media pembelajaran yang dapat memudahkan guru dalam menjelaskan materi dan memperkuat pemahaman dan ingatan pembelajar adalah media visual proyeksi berupa aplikasi PowerPoint. Namun demikian, pemanfaatan aplikasi PowerPoint selama ini oleh guru tidak memperhatikan aspek keefektifan slide yang dibuat, seperti: tidak menggunakan desain, posisi, warna, dan gaya slide yang standard, tidak menggunakan warna-warna yang selaras, dan tidak menggunakan efek, transisi, dan animasi selayaknya. Di samping itu, aplikasi PowerPoint oleh guru kebanyakan hanya digunakan untuk membuat suatu media presentasi atau bahan ajar yang bersifat satu arah saja (non interaktif), dimana pengguna hanya berlaku sebagai pendengar atau penonton saja tanpa terlibat aktif dalam proses pembelajaran yang ada dalam media tersebut secara mandiri. Dengan gaya penyajian PowerPoint yang efektif dan berbeda dengan sedikit sentuhan kreativitas berupa pemanfaatan Macro VBA (Visual Basic Applications) akan membuat media presentasi yang biasa menjadi luar biasa dan interaktif sekaligus dapat digunakan untuk pembelajaran mandiri. Tulisan ini mengulas langkah praktis dan mudah membuat suatu media presentasi yang efektif dan interaktif yang dapat mendukung keterlibatan interaksi siswa dan guru menjadi efektif dan tercapainya tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Additional Information (ID): TING2016ST2-06.pdf
Uncontrolled Keywords: PowerPoint, Bahan Ajar Interaktif, Macro Visual Basic
Subjects: 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371.36 Project Methods (Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu)
Divisions: Prosiding Seminar UT > Temu Ilmiah Nasional Guru VIII
Depositing User: rudi sd
Date Deposited: 21 Mar 2017 08:09
Last Modified: 21 Mar 2017 08:09
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/6521

Actions (login required)

View Item View Item