Pengaruh Motivasi Kerja Guru, Iklim Kerja dan Kepemimpinan Kepala Sekolah terhadap Kinerja Guru Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Kota Mukomuko

Murti, Yeni (2016) Pengaruh Motivasi Kerja Guru, Iklim Kerja dan Kepemimpinan Kepala Sekolah terhadap Kinerja Guru Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Kota Mukomuko. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
42709.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (6MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh motivasi kerja, iklim kerja, kepemimpinan kepala sekolah terhadap kinerja guru sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Kota Mukomuko Kabupaten Mukomuko. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif, yaitu penelitian yang bertujuan mcndeskripsikan atau menjelaskan sesuatu hal sesuai dengan kenyataan,Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini bersifat kuantitatif, yaitu penelitian yang lebih kepada "keakuratan" deskripsi setiap variabel dalam keakuratan pengarnh antara satu variabel dengan variabel lainnya. Penelitian ini dilakukan di Sekolah Dasar Negeri Kecamatan Kota Mukomuko Kabupaten Mukomuko, subjek penelitian ini adalah guru-guru Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Kota Mukomuko dengan jumlah sampel 62 responden. Data yang digunakan adalah data dari hasil angket dan wawancara. Untuk uji coba instrument angket, di ujicoba pada guru Sekolah Dasar Negeri Kecamatan XIV Koto Kabupaten Mukomuko yang kemudian dianalisis validitas dan realibilitasnya dengan menggunakan aplikasi Statistics Product and servise Solution (SPSS) versi 17.0. Dari uji regresi linear berganda dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 17.0. terhadap hasil angket, ditemukan bahwa adanya hubungan yang positif antara variable-variabel bebas yaitu motivasi kerja, iklim kerja, kepemimpinan kepala sekolah terhadap kinerja guru sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Kota Mukomuko Kabupaten Mukomuko. Hasil pcngujian koefisien determinasi menunjukkan bahwa kinerja guru dapat dijelaskan oleh variabel motivasi kerja guru (X1), Iklim kerja (X2) dan kepemimpinan kepala sekolah (X3) sebesar 65, 7%. Sedangkan selebihnya yaitu 34,3% kinerja guru (Y)dapat dijelaskan oleh variabel selain yang tidak diteliti. Sebagai kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh positif yang signifikan antara motivasi dalam proses belajar mengajar di Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Kota Mukomuko Kabupaten Mukomuko.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 42709.pdf
Uncontrolled Keywords: Work Motivation, Climate of work, Leadership, teachers performance, Motivasi Kerja, lklim Kerja, Kepemimpinan, Kinerja Guru
Subjects: 100 Philosophy and Psychology > 150-159 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) > 158.4 Leadership (Kepemimpinan yang Berkaitan dengan Psikologi)
300 Social Science > 300-309 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 303.34 Leadership (Kepemimpinan)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.3125 Performance Analysis, Performance Rating/Evaluation (Evaluasi Kinerja)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.314 Motivation, Morale, Discipline (Motivasi, Moral, Displin)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 659.3125 Performance Analysis (Analisis Kinerja, Evaluasi Kinerja)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Manajemen Pendidikan
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 26 Sep 2017 02:29
Last Modified: 25 Feb 2019 04:28
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/6932

Actions (login required)

View Item View Item