Edi, Sri Soewahji Soedijono (1989) Hubungan Perilaku Kognitif Awal dan Locus of Control dengan Prestasi Belajar Bahasa Inggris Siswa SMA dalam EBTANAS di Daerah Khusus Ibukota Jakarta (1985). Doctoral thesis, Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan Jakarta.
|
Text
40070.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (10MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hakikat dan keeratan hubungan antara Perilaku Kognitif Awal dan Locus of Control dengan Prestasi Belajar Siswa SMA dalam EBTANAS yang dicerminkan oleh Nilai EBTANAS Murni (NEM) bidang studi bahasa Inggris. Penelitian ini telah dilaksanakan terhadap siswa SMA di Daerah Khusus Ibukota Jakarta pada bulan Januari sampai dengan Juli tahun 1985. Metode penelitian adalah deskriptif (non eksperimental). Jumlah sampel yang dianalisis sebesar 295 orang. Data yang dikumpulkan berupa data sekunder, diambil dari masing-masing sekolah untuk skor Perilaku Kognitif Awal yang ditunjukkan oleh Nilai Rapor Semester V bidang studi bahasa Inggris, skor Locus of Control yang diperoleh dari kuesioner skala Internal-Eksternal Rotter yang diterjemahkan, dan Nilai EBTANAS Murni bidang studi bahasa Inggris . . Teknik analisis yang digunakan adalah korelasi sederhana, korelasi parsil, korelasi ganda, regresi sederhana dan regresi ganda, kemudian dilanjutkan dengan uji F dan uji t pada taraf nyata 0,05. Penelitian ini menghasilkan tiga kesimpulan Pertama, bahwa hubungan antara Perilaku Kognitif Awal (Nilai Rapor Semester V bidang studi bahasa Inggris) dengan Prestasi Belajar Siswa SMA yang dicerminkan oleh Nilai EBTANAS Murni bidang studi yang sama, bersifat sangat berarti dengan bentuk persamaan regresi: A Y = 0,33 + 0,73 Xl , dan koefisien korelasi sebesar 0,41.kedua, bahwa hubungan antara Locus of control Prestasi Belajar Siswa SMA dalam EBTANAS yang minkan oleh Nilai EBTANAS Murni bidang studi dengan diberbahasa Inggris, bersifat sangat berarti dengan bentuk persa- amaan regresi: Y = 2,94 + 0,19 X2 , dan koefisien korelasi sebesar 0,46. Ketiga, bahwa hubungan antara Perilaku Kognitif Awal dan Locus of Control secara bersama-sama dengan Prestasi Belajar Siswa SMA dalam EBTANAS bidang studi bahasa Inggris,. bersifat berarti dengan bentuk A Y = 1,16 + 0,66 Xl + 0,18 X2 , dan koefisien ganda sebesar 0,58. regresi: korelasi Bila dipandang dari besar kontribusinya pada Prestasi Belajar dalam EBTANAS, maka Perilaku Kognitif Awal memberikan kontribusinya sebesar 17 %, Locus of Control sebesar 21 %, dan secara bersama-sama sebesar 34 %. Hasil penelitian tersebut di atas berarti bahwa antara variabel bebas dengan variabel terikat, baik secara sendiri-sendiri maupun secara bersama-sama mempunyai hubungan positif dan berbentuk prediktif yang ditandai oleh model regresi linier dengan pengujian koefisien arah variabel yang berarti. Implikasi dari penelitian ini ialah bahwa dalam rangka usaha mencapai Prestasi Belajar dalam EBTANAS sesuai dengan tujuan yang ditentukan! maka Perilaku Kognitif Awal perlu dikelola secara lebih efektif, dan perlu ditumbuhkan dan dibina peningkatan untuk penguatan internal yang positif terhadap Locus of Control.
Item Type: | Thesis (Doctoral) |
---|---|
Additional Information (ID): | 40070.pdf |
Uncontrolled Keywords: | Cognitive Behavior, Learning Achievement, Perilaku Kognitif, Prestasi Belajar |
Subjects: | 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371.3 Methods of Instruction and Study (Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar) |
Divisions: | Thesis,Disertasi & Penelitian > Disertasi |
Depositing User: | CR Cherrie Rachman |
Date Deposited: | 14 Feb 2018 04:49 |
Last Modified: | 15 Feb 2018 07:18 |
URI: | http://repository.ut.ac.id/id/eprint/7241 |
Actions (login required)
View Item |