Analisis Penerapan Root Cause Analysis dan Problem Solving Pada Proses Silver Plating Komponen Pesawat Terbang

Emirald Sugiri, Pramudito (2012) Analisis Penerapan Root Cause Analysis dan Problem Solving Pada Proses Silver Plating Komponen Pesawat Terbang. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
1340920.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui penyebab terjadinya kegagalan pada proses silver plating komponen pesawat terbang yang diproduksi oleh PT. X serta usaha untuk memperbaiki proses tersebut, sehingga memenuhi standar kualitas yang telah ditetapkan bersama oleh pihak produsen dan konsumen. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan metode pengumpulan data secara non probability sampling dengan kriteria purposive sampling. Objek penelitian adalah proses silver plating pada komponen pesawat terbang sedangkan metodologi penelitian adalah membandingkan proses dan hasil produksi terhadap standar yang diacu. Pengumpulan data penelitian meliputi spesifikasi standar proses silver plating, prosedur proses silver plating dan jenis kegagalan pada proses pelapisan perak. Dari hasil pengamatan terhadap seluruh proses silver plating, jenis kegagalan yang terjadi terutama pada tahapan proses masking yaitu terjadinya kebocoran/leaking yang disebabkan karena alat masking kurang sempurna. Jenis komponen pesawat terbang yang banyak mengalami jenis defect ini adalah komponen landing gear pesawat yaitu pada komponen silver plating D59502 dan D59482/4, yang sesuai spesifikasi komponen, tidak seluruh area permukaan komponen tersebut harus dilapis dengan perak, sehingga terlebih dahulu harus dilakukan proses masking. Proses masking dilakukan dengan cara meletakkan komponen pada suatu alat masking yang dibuat secara costum built yang terbuat dari bahan teflon dan rubber. Selanjutnya dilakukan analisa untuk memperbaiki proses masking menggunakan Root Cause Analysis (RCA) dengan metoda “ 5 Why’s� dan Failure Mode and Effect Analysis (FMEA). Setelah dilakukan perbaikan pada alat masking, kegagalan pada proses pelapisan perak menurun secara signifikan, yaitu untuk keseluruhan komponen terjadi penurunan dari 26,04 % menjadi 11.89 %, serta rata-rata per bulan dari 94,5 menjadi menjadi 9 komponen atau terjadi penurunan kegagalan sejumlah 85,5 komponen. Khusus untuk komponen threaded ring D59502 yang merupakan komponen terbesar yang mengalami proses silver plating, rata-rata per bulan terjadi penurunan dari 25,67 komponen menjadi 3,5 komponen atau terjadi penurunan kegagalan sejumlah 22,17 komponen. Sedangkan untuk komponen threaded ring D59482/4, rata-rata per bulan terjadi penurunan sejumlah 13,8333 komponen.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 1340920.pdf
Uncontrolled Keywords: silver plating, proses masking, komponen threaded ring, root cause analysis, failure mode and effect analysis
Subjects: 600 Technology and Applied Sciences > 620-629 Engineering and Allied Operations (Ilmu Teknik dan Ilmu yang Berkaitan) > 620.004 Measurement (Teknik Desain, Pengujian, Pengukuran, Kualitas, Perawatan, Pemeliharaan, Perbaikan)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Manajemen
Depositing User: admin upload repo
Date Deposited: 03 Aug 2016 08:37
Last Modified: 03 Aug 2016 08:37
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/787

Actions (login required)

View Item View Item