Bokky, Firdaus (2018) Kinerja Satuan Polisi Pamong Praja dalam Penegakkan Peraturan Daerah Tambang Galian C di Kabupaten Mamasa. Masters thesis, Universitas Terbuka.
Text
43581.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (6MB) |
Abstract
Penelitian bertujuan mengungkap efektifitas kinerja Satpol PP dalam penegakkan Peraturan Daerah Tambang Galian C, faktor yang menunjang dan yang menghambat dalam Penegakan Peraturan Daerah Tambang Galian C di Kabupaten Mamasa. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif. Dilakukan dengan tahapan menentukan topik penelitian.melakukan observasi lapangan, menyusun rencana penelitian, merancang instrument penelitian, melaksanakan penelitian, memilah data, menganalisis data, dan penarikan kesimpulan. lnforman penelitian adalah Kepala Satpol PP, dan Kepala Bidang Penegakan Peraturan Perundang-Undangan Daerah Sapol PP Kabupaten Mamasa. Data dianalisis dengan cara menelaah seluruh data, mereduksi data, menyusun data tersebut serta memeriksa keabsahan data. Efektivitas kinerja Satpol PP Kabupaten Mamasa dalam penegakan Peraturan Daerah Tambang Galian C, dapat dilihat dari dua pendekatan, yakni pendekatan kinerja pelaksanaan kebijakan, dan pendekatan kinerja Tim Penegakan Peraturan daerah. Efektivitas kinerja pendekatan pelaksanaan kebijakan menunjukkan perkembangan yang bervariasi. Tahun 2014 masing-masing 0% atau kualifikasi buruk, melalui kegiatan peningkatan disiplin aparat Satpol Pamong Praja, dan kegiatan Pendidikan, kursus dan latihan Non Formai.Tahun 2015 masing-masing 86,67% atau baik pada kegiatan bimbingan teknis Perundang-undangan, dan 88,57% atau baik pada kegiatan penertiban dan penegakan Peraturan Daerah dan Peraturan Bupati.Tahun 2016 masing-masing 100% atau sangat memuaskan pada penertiban dan penegakan Peraturan Daerah, dan 94,74% atau sangat memuaskan pada kegiatan penyelidikan dan penyidikan kasus pelanggaran Peraturan daerah Tambang Galian C. Efektivitas kinerja pendekatan pelaksanaan tugas Tim Penegakan Peraturan Daerah dengan perkembangan bahwa pada tahun 20 14 dengan efektivitas kinetja 75% a tau sedang, kemudian pada tahun 20 I 5 dengan cfektivitas kinerja 83,33% atau baik, dan tahun 2016 dengan efektivitas kinerja 83,33% atau baik. Faktor pendukung penegakan Peraturan Daerah Tambang Galian C terdiri atas faktor internal yang meliputi koordinasi lintas SKPD, motivasi personil Satuan Polisi Pamong Praja, kepemimpinan yang persuasif dan familiar, serta adanya ketersediaan anggaran. Sedang faktor eksternal meliputi partisipasi masyarakat umum, dan partisipasi kalangan pengusaha Tambang Galian C itu sendiri.Faktor penghambat penegakan Peraturan Daerah Tambang Galian C terdiri atas faktor internal yang meliputi sarana dan prasarana yang terbatas, serta tenaga organik yang minim.Sedang faktor ekstemal adalah wilayah Kabupaten Mamasa yang cukup luas, dan medannya yang berat.
Actions (login required)
View Item |