Masduki, Lusi Rachmiazasi and Kurniasih, Eem and Kadarwati, Sri and Handayani, Sri (2016) Peran Guru dalam Menciptakan Keselarasan Mind & Skill Matematik untuk Indonesia Emas. In: Prosiding Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika., 20 Februari 2016, Yogyakarta.
|
Text
30-Peran Guru-PROSIDING LSM 24 HIMATIKA UNY.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) | Preview |
Abstract
Mengelola penyelenggaraan kegiatan praktik Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM) dan Pemantapan Kemampuan Profesional (PKP) bagi mahasiswa FKIP yang juga guru, merupakan pengalaman yang sangat berharga. Pengalaman ini memberikan inspirasi untuk memikirkan tentang keadaan Indonesia di tahun 2045. Sekarang tahun 2016, artinya kita memiliki kesempatan untuk berkarya mempersiapkan pemimpin pada 29 tahun yang akan datang. Jika anda sebagai guru PAUD atau TK, SD, SMP, maupun SMA maka anak didik hasil karya anda yang akan memimpin negara Indonesia sehingga wajib dipersiapkan untuk mewujudkan Indonesia Emas di tahun 2045. Melihat pentingnya peran guru, maka guru sangat membutuhkan pelatihan agar mampu menciptakan keselarasan Mind & Skill Matematik dalam pembelajaran untuk membekali anak didik dapat hidup mandiri dan penuh tanggung jawab. Pada penelitian ex post facto dilakukan dengan wawancara terhadap para guru yang menjadi mahasiswa program pendidikan matemat ika ketika menempuh mata kuliah prakt ik PKM dan PKP dari tahun 2012 hingga sekarang. Hasil analisis dari klasifikasi wawancara menunjukkan bahwa guru SD, SMP, dan SMA belum mampu menciptakan keselarasan antara Mind dan Skill Matematik dalam pembelajaran. Dari 163 guru matematika hanya 15 guru yang mengakui pernah mengajak anak didik praktik ketika menanamkan konsep pembelajaran matematika, dan ditemukan juga bahwa hampir semua guru yaitu sebanyak 90,8%, menyatakan belum pernah memikirkan keselarasan mind dan skill matematik sebagai bekal kehidupan anak didiknya. Padahal seharusnya guru mempunyai kewajiban melaksanakan pembelajaran matematika di kelas tempat mengajarnya serta menciptakan kegiatan yang menyenangkan dan bermakna, yang dapat membekali hidup mandiri dan bertanggung jawab untuk menyongsong masa depan.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | menciptakan keselarasan, mind & skill matematik |
Subjects: | 500 Natural Science and Mathematics > 510-519 Mathematics (Matematika) > 510 Mathematics/Matematika |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) > Pendidikan Matematika (S1) |
Depositing User: | David NP |
Date Deposited: | 08 May 2021 05:38 |
Last Modified: | 08 May 2021 05:38 |
URI: | http://repository.ut.ac.id/id/eprint/9311 |
Actions (login required)
View Item |