Pengaruh Pendekatan Pembelajaran Kontekstual terhadap Pemahaman Konsep Matematis Peserta Didik SMP Kelas VIII

Subur, Wayan (2014) Pengaruh Pendekatan Pembelajaran Kontekstual terhadap Pemahaman Konsep Matematis Peserta Didik SMP Kelas VIII. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
41914.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh pendekatan kontekstual terhadap pemahaman konsep matematis peserta didik dan menelaah respon peserta didik terhadap pembelajaram matematika setelah mengikuti pembelajaran dengan pendekatan kontekstual. Desain penelitian ini adalah eksperimen semu dengan pertimbangan kelas yang dipakai sebagai sampel penelitian tidak dapat diubah dan dilakukan pengelompokkan secara acak. Sampel penelitian diambil dua kelas dari empat kelas peserta didik kelas VIII SMPN2 Banjar Baru Kabupaten Tulang Bawang Tahun 2013/2014 yang dibagi menjadi kelas eksperimen dan kelas kontrol.Kelas eksperimen diberi pembelajaran matematika dengan pendekatan kontekstual dan kelas kontrol diberi pembelajaran dengan pendekatan konvensional. Data dianalisis dengan menggunakan uji t untuk melihat perbedaan pemahaman konsep matematika kedua kelompok. Hasil analisis menunjukkan bahwa peningkatan kemampuan pemahaman konsep matematis peserta didik yang memperoleh pendekatan pembelajaran kontekstual berbeda secara signifikan dari peserta didik yang memperoleh pembelajaran konvensional. Peserta didik yang memperoleh pendekatan pembelajaran kontekstual juga memiliki respon yang positif terhadap pembelajaran matematika.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 16/41914.pdf
Uncontrolled Keywords: pembelajaran kontekstual. oemahaman konsep matematis. respon terhadap matematika, contextual learning, understanding mathematical concepts, response to mathematics.
Subjects: 500 Natural Science and Mathematics > 510-519 Mathematics (Matematika) > 510.92 Mathematicians/Matematikawan, Ahli Matematika
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Pendidikan Matematika
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 30 Jun 2016 07:11
Last Modified: 30 Jun 2016 07:11
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/326

Actions (login required)

View Item View Item