Hutagalung, Jonli (2011) Pengaruh Supervisi Kepala Sekolah, Motivasi Kerja dan Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Guru Sekolah Permata Harapan Batam. Masters thesis, Universitas Terbuka.
|
Text
40610.pdf Download (44MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi variable-variabel yang mempengaruhi kinerja. Penelitian deskriptif-kuantitatif ini dilaksanakan melalui pendekatan survai. Variable-variabel yang dipilih untuk mengetahui pengaruh supervisi kepala sekolah, motivasi kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja guru. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan SPSS versi 17. Subyek penelitian adalah 62 guru sekolah yang diambil secara sensus dari guru sekolah Permata Harapan Batam. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner, observasi langsung dan wawancara. Hasil uji t menunjukkan bahwa nilai taraf signifikansi variabel supervisi kepala sekolah adalah sebesar 0,008, motivasi kerja sebesar 0,000 dan lingkungan kerja sebesar 0,036 atau < 0,05. Artinya, variabel-variabel tersebut memberikan pengaruh signifikan terhadap kinerja guru. Hasil uji F menunjukkan bahwa secara bersama-sama variabel supervisi kepala sekolah, motivasi kerja dan lingkungan kerja mempunyai taraf signifikan sebesar 63,146. Hasil analisis membuktikan bahwa variabel-variabel tersebut memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kinerja guru. Hasil perhitungan uji koefisien determinasi (Adjust R Square) menunjukkan bahwa supervisi kepala sekolah, motivasi kerja dan lingkungan kerja berpengaruh terhadap kinerja guru sebesar 76,6 %, sedangkan persentase sisanya sebesar 23,4 % disebabkan variabel yang lain diluar penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara bersama-sama terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel supervisi kepala sekolah, motivasi kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja guru. Dari ketiga variabel tersebut diketahui bahwa variabel yang paling dominan mempengaruhi kinerja guru adalah variabel motivasi kerja.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information (ID): | 11/40610 |
Uncontrolled Keywords: | supervisi kepala sekolah, motivasi kerja, lingkungan kerja, kinerja guru, principles supervision, work motivation, work environment, teacher performance |
Subjects: | 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.07 Education, Research of Management (Pendidikan dan Riset Penelitian Manajemen) |
Divisions: | Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Manajemen |
Depositing User: | CR Cherrie Rachman |
Date Deposited: | 05 Apr 2016 06:24 |
Last Modified: | 05 Apr 2016 06:24 |
URI: | http://repository.ut.ac.id/id/eprint/40 |
Actions (login required)
View Item |