Analisis Kualitas Layanan Berdasarkan Karakteristik Gender ada Pelaku UMKM Bidang Usaha Makanan

Nurjanah, Siti and Aurista, Brenda and Kusuma, Tito Hananta (2014) Analisis Kualitas Layanan Berdasarkan Karakteristik Gender ada Pelaku UMKM Bidang Usaha Makanan. In: Seminar Nasional UT 2014, 23 Oktober 2014, Universitas Terbuka Convention Center (UTCC).

[img]
Preview
Text
fekonisip14321.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah(UMKM) dibidang makanan tergolong cukup berkembang. UMKM dibidang ini dikerjakan baik pelaku mikro bergender perempuan dan laki-laki. Kualitas layanan dalam usaha kecil menengah seringkali dilupakan oleh pemilik usaha dikarenakan beberapa alasan seperti keterbatasan sumber daya manusia, keterbatasan modal, keterbatasan pengetahuan dan lainnya. Kualitas pelayanan sebuah usaha kecil menengah bidang makanan bisa dilihat dari beberapa dimensi seperti tangible atau bukti fisik. Dimensi ini dapat dilihat melalui kemampuan UMKM dalam menunjukkan eksistensinya kepada pihak konsumen diantaranya penataan warung/toko yang menarik, kebersihan tempat, serta kerapian. Dimensi lain yang perlu diperhatikan diantaranya kehandalan, daya tanggap, kecepatan dan ketepatan serta jaminan bahan baku yang dipergunakan. Dalam penelitian ini kualitas layanan dapat dibedakan berdasarkan karakteristik gender. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Prosedur metode kualitatif yang digunakan adalah grounded research yaitu prosedur penelitian yang menjelaskan konsep, proses, tindakan atau interaksi mengenai suatu topik tertentu dari sudut partisipan. Penelitian ini menunjukkan bahwa karakteristik gender mengacu pada psikologis, sosial dan budaya yang dikaitkan dengan jenis kelamin. Untuk gender laki-laki cenderung memiliki karakteristik kurang teliti dikarenakan budaya dari keluarga, lingkungan masyarakat yang membentuk bahwa laki-laki cenderung untuk melakukan pekerjaan yang kasar sedangkan perempuan ke arah pekerjaan yang butuh ketelitian.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Additional Information (ID): fekonisip14321
Uncontrolled Keywords: Kualitas layanan, Gender, UMKM, Makanan
Subjects: 300 Social Science > 330-339 Economics (Ilmu Ekonomi) > 338.642 Small and Medium Enterprises in ASEAN (Usaha Kecil dan Menengah ASEAN)
Divisions: Prosiding Seminar > Seminar Nasional UT 2014
Depositing User: Praba UT
Date Deposited: 01 Nov 2016 05:56
Last Modified: 14 Jan 2019 06:37
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/4998

Actions (login required)

View Item View Item