Analisis Kelayakan Usaha Budidaya Rumput Laut Di Kabupaten Seram Bagian Barat

Supartomo, Carolus Boromeus and Hiariey, Lilian Sarah (2014) Analisis Kelayakan Usaha Budidaya Rumput Laut Di Kabupaten Seram Bagian Barat. Project Report. Universitas Terbuka, Ambon.

[img]
Preview
Text
2014_17.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Rumput laut sebagai salah satu sumberdaya perikanan merupakan salah satu jenis budidaya bernilai ekonomis tinggi. Mengingat manfaatnya yang luas, maka komoditas rumput laut mempunyai peluang pasar yang baik dengan potensi yang cukup besar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aspek teknis, sumberdaya manusia, manajemen, lingkungan, dan pemasaran usaha budidaya rumput laut serta menganalisis besarnya pendapatan dan kelayakan usaha budidaya rumput laut secara finansial di Kabupaten Seram Bagian Barat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey yang diperoleh dari hasil kuisioner, wawancara dan pengamatan di lapangan yang dianalisis secara kualitatif terhadap aspek teknis, sumberdaya manusia, manajemen, lingkungan, dan pemasaran usaha dan analisis kuantitatif untuk mengetahui besar keuntungan dan kelayakan usaha. Hasil penelitian menunjukkan bahwa usaha budidaya rumput laut di Kabupaten Seram Bagian Barat tergolong dalam skala usaha mikro. Produksi rumput laut yang dihasilkan oleh pembudidaya dengan harga jual rumput laut kering pada musim timur (5 kali musim tanam) diperoleh perhitungan rata-rata pendapatan Rp 90.000.000,- per tahun atau Rp 18.000.000 per musim tanam. Biaya investasi yang dikeluarkan untuk skala usaha budidaya rumput laut di Kabupaten Seram Bagian Barat adalah Rp. 17.650.000,-. Pengeluaran untuk biaya operasional yang terdiri dari biaya tetap (fixed cost) sebesar Rp. 11.300.000,-, dan biaya variabel (variable cost) sebesar Rp. 3.200.000,- serta biaya total (total cost) yang diperoleh sebesar Rp. 14.500.000,-. Hasil analisis kelayakan usaha budidaya rumput laut di Kabupaten Seram Bagian Barat dapat dikatakan layak dilaksanakan “GO”. Dimana nilai Net Present Value (NPV) 18 % yang diperoleh sebesar Rp. 206.338.895,19,-.

Item Type: Monograph (Project Report)
Additional Information (ID): 2014_17.pdf
Uncontrolled Keywords: Budidaya Rumput Laut, Peluang Pasar, Analisis Kelayakan usaha
Subjects: 500 Natural Science and Mathematics > 570-579 Biology (Biologi, Ilmu Hayat) > 579.8 Algae (Ganggang)
Divisions: Thesis,Disertasi & Penelitian > Penelitian
Depositing User: Praba UT
Date Deposited: 04 Nov 2016 07:39
Last Modified: 19 Jun 2020 06:22
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/5499

Actions (login required)

View Item View Item