Kalifatullah, Sir and Laela, Husnah Nur (2016) Pengaruh Motivasi Kerja dan Stres Individu terhadap Kinerja Pegawai (Studi Kasus pada Divisi Keuangan PT XYZ). In: Seminar Nasional VIII 2016 Fakultas Ekonomi UT: Challenge and Strategy Faculty of Economics and Business in Digital Era, 24 November 2016, Balai Sidang Universitas Terbuka (UTCC).
|
Text
4-sir.pdf Download (814kB) | Preview |
Abstract
Motivasi kerja merupakan kekuatan internal atau eksternal seseorang yang membangkitkan antusiasme untuk melakukan tindakan tertentu. Motivasi memiliki peranan penting dalam meningkatkan kualitas dari sebuah organisasi. Namun munculnya stres kerja yang berpengaruh buruk dalam sebuah lingkungan organisasi akan menghambat kinerja dari setiap karyawan organisasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui motivasi, stres individu, dan kinerja karyawan PT XYZ baik secara langsung maupun tidak langsung. Metode yang digunakan adalah metode sensus dengan jenis penelitian deskriptif dan verifikatif untuk analisis tanggapan responden dan analisis jalur untuk pengaruh. Pengujian yang digunakan terhadap instrumen penelitian menggunakan uji validitas dan reliabilitas. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah bahwa motivasi, stres, dan kinerja yang ada di Divisi Keuangan PT XYZ cenderung termasuk kategori cukup baik. Dari hasil uji statistik,secara langsung diketahui bahwa motivasi dan stres individu berpengaruh sebesar 65,5% terhadap kinerja karyawan Divisi Keuangan PT XYZ. Sementara itu, sisanya sebesar 34,5% merupakan faktor lain yang tidak di teliti.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Additional Information (ID): | 4-sir.pdf |
Uncontrolled Keywords: | Motivasi Kerja, Stres Individu, Kinerja Pegawai |
Subjects: | 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.314 Motivation, Morale, Discipline (Motivasi, Moral, Displin) 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 659.3125 Performance Analysis (Analisis Kinerja, Evaluasi Kinerja) |
Divisions: | Prosiding Seminar UT > Seminar Nasional FEKON-UT 2016 |
Depositing User: | CR Cherrie Rachman |
Date Deposited: | 07 Mar 2017 03:35 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 02:32 |
URI: | http://repository.ut.ac.id/id/eprint/6442 |
Actions (login required)
View Item |