Pengaruh Pelatihan Dan Pengawasan Terhadap Kinerja Mitra Statistik Pada Badan Pusat Statistik Kabupaten Labuhanbatu Utara

Suwarno, (2016) Pengaruh Pelatihan Dan Pengawasan Terhadap Kinerja Mitra Statistik Pada Badan Pusat Statistik Kabupaten Labuhanbatu Utara. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
42463.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB) | Preview

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk menganalisis kinerja mitra statistik pada Badan Pusat Statistik Kabupaten Labuhanbatu Utara, dengan variabel independen pelatihan dan pengawasan serta variabel dependennya adalah kinerja mitra Statistics baik secara parsial maupun simultan, serta untuk mengetahui variabel mana yang mempengaruhi kinerja lebih kuat. Hasil Survei Kebutuhan Data (SKD) terhadap para pengguna data pada tahun 2015 menunjukkan masih adanya rasa tidak puas terhadap kualitas data di BPS Kabupaten Labuhanbatu Utara yaitu sebesar 15.87 persen. Selain itu juga masih didapat data yang eror hasil pengolahan kegiatan Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) dan Pemutakhiran Basis Data Terpadu (PBDT). Masih rendahnya kinerja mitra statistik tersebut diantaranya karena pelatihan dan pengawasan yang dilaksanakan belum maksimal. Untuk mengetahui pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen secara parsial, digunakan uji t melalui analisis regresi berganda. Sedang untuk mengetahui pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen secara simultan, digunakan uji F dengan taraf signifikasi 5%. Populasi yang digunakan dalam penelitian adalah mitra statistik yang biasa membantu BPS Kabupaten Labuhanbatu Utara dalam kegiatan pendataan maupun entri data. Sedangkan sampel dalam penelitian ini berjumlah 128 responden yang mewakili seluruh mitra statistik. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner, dengan pengukuran data menggunakan 5 skala Iikert. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hipotesis yang diajukan dapat diterima di mana variabel pelatihan dan pengawasan berpengaruh positif dan signifikan baik secara parsial maupun simultan terhadap kinerja mitra statistik BPS Kabupaten Labuhanbatu Utara. Selain itu, didapat bahwa variabel pengawasan mempunyai pengaruh yang lebih kuat terhadap kinerja mitra statistik jika dibandingkan dengan variabel pelatihan.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 42463.pdf
Uncontrolled Keywords: training, supervision, performance partner statistics, pelatihan, pengawasan, kinerja mitra statistik
Subjects: 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 659.3125 Performance Analysis (Analisis Kinerja, Evaluasi Kinerja)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Manajemen
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 06 Apr 2017 03:31
Last Modified: 21 Aug 2019 03:16
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/6623

Actions (login required)

View Item View Item