Analisis Pengaruh Gaya Kepemimpinan Kepala Sekretariat Terhadap Motivasi Pegawai di Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau

Juritno, (2011) Analisis Pengaruh Gaya Kepemimpinan Kepala Sekretariat Terhadap Motivasi Pegawai di Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
40700.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui apakah ada pengaruh yang signifikan antara gaya kepemimpinan yang ditampilkan Kepala Sekretariat terhadap motivasi pegawai Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau. Analisis pengaruh gaya kepemimpinan terhadap motivasi kerja pegawai Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau dilakukan dengan tujuan untuk melihat gaya kepemimpinan yang ditampilkan Kepala Sekretariat Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang dilakukan untuk menjawab hipotesis: pengaruh gaya kepemimpinan kepala sekretariat terhadap motivasi kerja pegawai Sekretariat Dinas Pendidikan. Subyek penelitian adalah seluruh pegawai Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau dan Kepala Sekretariatnya. Sampel penelitian adalah seluruh pegawai. Analisis hipotesis dilakukan dengan menggunakan teknik respondens komparative yang dikemukakan Suharsimi Arikunto (2002:225) dan teknik analisis data yang digunakan adalah teknik regresi dan korelasi yang dikemukakan Suharsimi Arikunto (2002:253 ) serta menggunakan program SPSS. Hasil analisis regresi yang diperoleh ada pengaruh yang signifikan (berarti) antara gaya kepemimpinan dan motivasi kerja pegawai. Dengan demikian, Ho ditolak dan Ha diterima karena nilai F hitung lebih besar dari nilai F tabel. Bila dilihat dari Koofisien nilai (B) dapat diartikan ada pengaruh positif gaya kepemimpinan terhadap motivasi keIja karyawan di Dinas Pendidikan Propinsi Kepulauan Riau. Selanjutnya hasil analisis korelasi menunjukkan bahwa hubungan antara gaya kepemimpinan dan motivasi kerja sangat kuat.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 40700.pdf
Uncontrolled Keywords: leadership style, work motivation, gaya kepemimpinan, motivasi kerja
Subjects: 300 Social Science > 300-309 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 303.34 Leadership (Kepemimpinan)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 659.3125 Performance Analysis (Analisis Kinerja, Evaluasi Kinerja)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: admin upload repo
Date Deposited: 02 Aug 2016 08:33
Last Modified: 16 Aug 2019 04:16
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/684

Actions (login required)

View Item View Item