Pengaruh Rasio Profitabilitas, Rasio Solvabilitas, dan Rasio Pasar terhadap Return Saham pada Perusahaan Perbankan yang Ada di Bursa Efek Indonesia 2010-2013

Isnawati, Nita (2016) Pengaruh Rasio Profitabilitas, Rasio Solvabilitas, dan Rasio Pasar terhadap Return Saham pada Perusahaan Perbankan yang Ada di Bursa Efek Indonesia 2010-2013. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
42928.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Latar belakang dilakukannya penelitian yang berjudul Pengaruh rasio profitabilitas, rasio solvabilitas, dan rasio pasar terhadap Return Saham, adalah karena adanya kondisi ekonomi yang tidak stabil yang menyebabkan fluktuasi kinerja keuangan beberapa perusahaan dan adanya inkosistensi beberapa penelitian terdahulu. Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh faktor-faktor fundamental dan nilai kapitalisasi pasar terhadap return saham pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2010 - 2013. Berdasarkan hasil penelitian secara parsial hanya variabel Price to Book Value (PBV) yang berpengaruh signifikan terhadap return saham perusahaan perbankan di BEI tahun 2010-2013 karena signifikansi kurang dari 5 % yaitu sebesar 0,00 %. Sedangkan Return on Asset (ROA) dan Debt to Equity Ratio (DER) tidak mempunyai pengaruh signifikan terhadap return saham. Kemampuan prediksi dari ketiga variabel secara simultan adalah sebesar 52%. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa kinerja faktor fundamental yang diukur dengan Return on Asset (ROA),Debt to Equity Ratio (DER), dan Price to Book Value (PBV) digunakan oleh investor untuk memprediksi return saham perusahaan Perbankan di BEI pada periode 20l0-2013.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 42928.pdf
Uncontrolled Keywords: stocks returns, ROA, DER, and PBV, Return saham
Subjects: 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.15 Financial Management (Manajemen Keuangan)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Manajemen Keuangan
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 26 Jun 2018 04:20
Last Modified: 28 Feb 2019 01:42
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/7373

Actions (login required)

View Item View Item