Analisis Perencanaan Terpadu di Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kepulauan Aru.

Uniplaita, Arens (2014) Analisis Perencanaan Terpadu di Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kepulauan Aru. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
41449.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Analisis perencanaan terpadu di Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kepulauan Aru merupakan suatu penelitian kualitatif yang bertujuan untuk menganalisis proses perencanaan terpadu di Kabupaten Kepulauan Aru sehingga dapat menentukan faktor-faktor penghambat dan penunjang keberhasilan perencanaan terpadu di daerah Kabupaten Kepulauan Aru. Temuan penelitian menunjukkan bahwa proses perencanaan terpadu yang dilakukan oleh Bappeda Kabupaten Kepulauan Aru sudah relatif efektif namun ada beberapa hal yang merupakan kunci keberhasilan dan masih membutuhkan penajaman-penajaman melalui peningkatan koordinasi dan penyamaan persepsi antar-SKPD, sehingga perencanaan dapat dilakukan secara terpadu dan partisipatif. Keterbatasan kapasitas dan kualitas SDM perencana, egoisme sektoral, dan keterbatasan alokasi anggman pada SKPD menjadi penghambat suksesnya perencanaan terpadu pembangunan daerah di Kabupaten Kepulauan Aru. Faktor-faktor yang menjadi penunjang proses perencanaan terpadu yang dilakukan Bappeda Kabupaten Kepulauan Aru yaitu semangat, motivasi dan prakarsa dari setiap SKPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Aru merupakan peluang penting untuk memperbaiki proses perencanaan pembangunan terpadu yang lebih berkualitas sehingga terjadi kesinambungan dan sinkronisasi perencanaan program dan anggaran serta harmonisasi pembangunan prioritas nasional dengan pembangunan daerah. Adanya partisipasi masyarakat, dunia usaha dan legislatif menjadi penentu kualitas perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kepulauan Aru.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 41449.pdf
Uncontrolled Keywords: kata kunci: planning, integrated planning, regional planning, regional development planning meeting, perencanaan, perencanaan terpadu, perencanaan pembangunan daerah, musyawarah perencanaan pembangunan daerah
Subjects: 700 The Art, Fine and Sport > 720-729 Architecture (Arsitektur) > 720.28 Techniques and Procedures of Architecture (Teknik dan Prosedur Arsitektur)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: admin upload repo
Date Deposited: 05 Aug 2016 03:17
Last Modified: 31 Oct 2016 09:17
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/968

Actions (login required)

View Item View Item