BUDHI, ROEBING GUNAWAN and Fontana, Avanti and Hewindati, Yuni Tri (2007) Evaluasi Peningkatan Produktivitas SDM Melalui Pelatihan, Suatu Kajian dengan Menggunakan Pengukuran Return On Training Investment (ROTI) di PT. X. Masters thesis, Universitas Terbuka.
|
Text
40160.pdf Download (18MB) | Preview |
Abstract
Dalam situasi persaingan bisnis yang semakin meningkat pada saat ini, maka peran, Sumber Daya Manusia (SDM) di setiap perusahaan, semakin dirasakan pula urgensinya. (SDM) berfungsi penting sebagai "kunci" yang menentukan kemajuan atau kemunduran suatu perusahaan. SDM pula yang berperan meningkatkan daya saing suatu perusahaan bahkan sebuah negara. Hanya SDM dan organisasi yang terus mau belajar, "mengasah diri", efisien, dan efektif, yang akan tetap bertahan hidup, di tengah-tengah maraknya berbagai perusahaan yang tutup akibat ditimpa berbagai kesulitan yang tidak mampu mereka atasi. Untuk meningkatkan kualitas SDM dan menciptakan iklim organisasi belajar (learning organization), maka peran pelatihan SDM menjad.i jawabannya. Pelatihan bukan dilaksanakan sekedar formalitas belaka, namun diimplementasikan dengan serius serta mencapai target, mampu menjawab kebutuhan perusahaan akan tersedianya SDM yang memiliki kompetensi paripuma. Setelah pelatihan d.ilaksanakan, yang terpenting dapat memberikan hasil (benefit) yang menguntungkan bagi kedua belah pihak, pekerja dan perusahaan. Terjadi peningkatan hasil dan produktivitas antara sebelum dan sesudah pelatihan, sehingga progam pelatihan pada akhirnya memang berkontribusi nyata dalam kemajuan suatu prusahaan.
Actions (login required)
View Item |