Search for collections on Universitas Terbuka Repository

Pemberdayaan Orang Tua Penderita Stunting Melalui Pelatihan Olahan Makanan Tinggi Protein Berbasis Sumber Daya Sekitar Di Desa Kesiman Trawas Mojokerto

Iriyani, Dwi and Romadhoni, Ita Fatkhur and Bahar, Asrul and Yuliana, Siti (2024) Pemberdayaan Orang Tua Penderita Stunting Melalui Pelatihan Olahan Makanan Tinggi Protein Berbasis Sumber Daya Sekitar Di Desa Kesiman Trawas Mojokerto. Project Report. Universitas Terbuka, Tangerang selatan. (Submitted)

[img]
Preview
Text
25-G00001.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Stunting merupakan masalah kesehatan anak akibat gizi buruk, terutama jika berlangsung dalam jangka waktu yang lama. Dalam jangka panjang dampak stunting adalah: anak mengalami kesulitan belajar, kemampuan perkembangan kognitif menurun, dan daya tahan tubuh melemah sehingga mudah terkena infeksi berbagai penyakit. Faktor penyebabnya dapat berasal dari malnutrisi pada ibu hamil atau selama masa pertumbuhan anak. Angka stunting pada balita di Desa Kesiman Trawas Kabupaten Mojokerto mencapai angka 21%. Angka tersebut cukup tinggi dan ada pada urutan keempat di Kabupaten Mojokerto. Menurut WHO suatu negara dikatakan memiliki masalah stunting bila kasusnya mencapai angka diatas 20%. Di Indonesia menurut data Kemenkes tahun 2021 kasus balita stunting mencapai 24,4%. Hasil analisis tim pengabdian kepada masyarakat Universitas Terbuka Surabaya bahwa orang tua penderita stunting membutuhkan suplemen tambahan untuk menurunkan angka stunting, dan tidak semua orang tua memahami cara mengolah makanan yang terdapat di lingkungannya untuk dimasak menjadi makanan sehat yang tinggi nilai gizinya untuk anak balita. Berdasarkan identifikasi permasalahan diatas maka permasalahan yang akan dipecahkan adalah bagaimana cara memberdayakan orang tua penderita anak stunting di Desa Kesiman melalui pelatihan membuat olahan makanan tinggi protein berbasis sumberdaya sekitar. Melalui kegiatan pengabdian kepada Masyarakat ini orang tua balita diharapkan mampu membuat variasi makanan yang lebih baik dan memenuhi nilai gizi untuk tumbuh kembang anak balita sehingga bisa menurunkan angka stunting di Desa Kesiman Trawas Kabupaten Mojokerto.

Item Type: Monograph (Project Report)
Additional Information (ID): G25-G0001.pdf
Uncontrolled Keywords: Berbasis sumber daya sekitar, Desa Kesiman, Olahan makanan tinggi protein
Subjects: 600 Technology and Applied Sciences > 610-619 Medical and Medicine Science (Ilmu Kedokteran dan Ilmu Pengobatan) > 612.3 Nutrition (Nutrisi, Ilmu Gizi)
600 Technology and Applied Sciences > 640-649 Home Economic and Family Living (Kesejahteraan Rumah Tangga dan Kehidupan Keluarga) > 641.3 Food (Makanan)
Divisions: Thesis,Disertasi & Penelitian > Penelitian
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 15 Jan 2025 04:03
Last Modified: 15 Jan 2025 04:03
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/10718

Actions (login required)

View Item View Item