Muawamah, Siti (2016) Pengaruh Mutasi Jabatan, Kepribadian dan Stres Kerja terhadap Kinerja Pegawai Dinas Pendidikan Kabupaten Karimun. Masters thesis, Universitas Terbuka.
|
Text
43213.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (14MB) | Preview |
Abstract
Tujuan penelitian mengkaji seberapa besar pengaruh mutasi jabatan, kepribadian dan stres kerja terhadap kinerja pegawai Dinas Pendidikan Kabupaten Karimun. Dalam penelitian ini, populasi yang menjadi obyek penelitian adalah pegawai Dinas Pendidikan Kabupaten Karimun, yang sekaligus menjadi sampel penelitian (penelitian populasi). Penelitian ini menggunakan pendekatan campuran dengan instrumen pengumpulan data primernya adalah angket dan wawancara. Dalam penelitian ini, data hasil jawaban responden dari angket yang disebarkan dengan skala ordinal dan disusun dalarn bentuk Skala Likert, setelah di lakukan uji validitas dan reliabitasnya, maka dilakukan penghitungan dengan bantuan SPSS versi 21.0, yang dianalisis menggunakan analisis regresi linear berganda, maka dapat diketahui Nilai R sebesar 0,939. Artinya terjadi hubungan yang sangat kuat antara mutasi jabatan, kepribadian dan tingkat stres terhadap kinerja pegawai. Nilai determinasi (R square) sebesar 0.874 atau (87.4%), artinya bahwa variasi berubahnya Kinerja Pegawai dipengaruhi oleh Mutasi Jabatan, Kepribadian dan Stres Kerja, sebesar 87.4%, dan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti. Dengan menggunakan uji t dapat diketahui seluruh variabel bebas baik Mutasi Jabatan, Kepribadian dan Stres Kerja berpengaruh secara parsial terhadap Kinerja Pegawai, dimana Stres Kerja sebagai variabel yang berpengaruh paling dominan terhadap Kinerja Pegawai Dinas Pendidikan Kabupaten dengan nilai thitung sebesar 17.076. sedangkan dari hasil Uji F dengan F hitung > F table ( 135.615 > 2.005), maka diperoleh hasil bahwa antara variabel Mutasi Jabatan, Kepribadian dan Stres Kerja berpengaruh secara bersama-sama (simultan) terhadap Kinerja Pegawai Dinas Pendidikan Kabupaten Karimun. Dari hasil wawancara, selain mutasi jabatan, kepribadian dan stres kerja, variabel lain yang ikut mempengaruhi kinerja pegawai Dinas Pendidikan Kabupaten Karimun adalah kepemimpinan, penegakan disiplin yang konsisten, lingkungan yang kondusif, persepsi dan pemahaman tentang pekerjaan dan tugas, sistem reward dan punishment yang dilakukan dengan transparan, kemampuan pegawai, kepribadian pegawai, tingkat pendidikan pegawai, motivasi, keteladanan dari pimpinan, dukungan dari semua pihak, baik atasan, rekan sekerja maupun keluarga, pengalaman, sistem upah, stres yang dirasakan pegawai, mutasi yang di lakukan serta jenis kelamin.
Actions (login required)
View Item |